Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Tim Ekspedisi NKRI Berikan Pelatihan Teknis Budidaya Hortikultura

Dibaca: 26 Oleh 12 Sep 2017Januari 23rd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Papua. Tim Pengabdian Masyarakat Ekspedisi NKRI Subkorwil-2/Mappi bersama Dinas Pertanian memberikan pelatihan teknis budidaya holtikultura, pangan dalam hama terpadu dan cara bercocok tanam padi, bertempat di Kampung Linggua, kabupaten Mappi, Papua,Jumat (8/9/2017).

Pelatihan yang dilaksanakan selama 2 hari ini diisi dengan sosialisasi pembekalan kepada masyarakat Kampung Linggua yang diikuti oleh 20 orang dipimpin oleh Kepala Kampung Linggua Usy Mery Wagemogoin (70 tahun), sekaligus praktek langsung di lahan petanian.

2__2_Kegiatan pelatihan ini turut dihadiri Kepala Bidang Pangan dan Multi Kultural Dinas Pertanian Markus Payung, Sp M.Si, Asisten Kepala Bidang Pangan dan Multikultural R. Adrian Djehali Sp, Penyuluh Pertanian Lapangan Kampung Linggua Hendrik Sarkol serta 4 (empat) orang peserta ekspedisi yang dipimpin Suryanan.

Markus Payung mengatakan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat petani khususnya dalam pengendalian hama terpadu karena kurang terbekalinya pemahaman masyarakat ketika terserang hama. “Kampung Linggua merupakan kampung ke- 8 yang melaksanaan pelatihan ini. Sebelumnya juga telah dilaksanakan pelatihan serupa di 7 (tujuh) kampung yaitu, di Distrik Edera, Distrik Nambioman Bapai, Distrik Obaa, Distrik Haju, Distrik Assue, Distrik Bamgi dan Distrik Yakomi,”ujarnya.

Baca juga:  Pangdam Pimpin Sertijab Dandenintel Kodam XVII/Cenderawasih

Sementara itu, Suryanan menyampaikan, penyuluh Tim Ekspedisi NKRI turut serta membagikan ilmu cara bercocok tanam padi jenis hibrida mulai dari pengolahan tanah, tata cara penananam bibit, hingga cara merawat tanaman padi sebelum di panen. “Masyarakat petani Linggua masih kurang memahami cara cocok bertanam padi yang baik dan benar, hal ini bisa dilihat ketika praktek di lapangan masyarakat masih banyak yang kebingungan tata cara menanam bibit padi,”ucapnya.

Ekspedisi NKRI merupakan wujud sinergitas Kementerian/Lembaga, TNI/Polri, Pemerintah Daerah, kalangan pendidik dari perguruan tinggi, mahasiswa, para pencinta alam, organisasi kepemudaan, pramuka dan didukung masyarakat setempat untuk membangun Indonesia.

Kegiatan yang dilaksanakan Ekspedisi NKRI Koridor Papua Bagian Selatan 2017 ini merupakan serbuan teritorial atau pengabdian masyarakat, penelitian, dan penjelajahan. Tema yang diusung dalam Ekspedisi NKRI 2017 ini adalah ”Peduli Masyarakat dan Lestarikan Alam”.(Tim Media Ekspedisi NKRI 2017).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel