Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Tinjau Progres Pembangunan Kantor Kodim 0418/Palembang, Dandim Turun Ke Lapangan

Dibaca: 492 Oleh 30 Agu 2023Tidak ada komentar
Tinjau Progres Pembangunan Kantor Kodim 0418/Palembang, Dandim Turun Ke Lapangan
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Komandan Kodim 0418/Palembang, Letkol Czi Arief Hidayat M.Han., meninjau lokasi pembangunan Kantor Kodim 0418/Palembang yang baru, Senin (28/8/2023).

Peninjauan tersebut, dilakukan Dandim 0418/Palembang di Asrama Sekojo Jalan Urip Sumoharjo Kelurahan 2 Ilir Kecamatan Ilir Timur II Kota Palembang.

Setibanya di lokasi pembangunan Kantor Kodim yang baru, Dandim 0418/Palembang bertemu dengan Kazidam II/Swj Letkol Czi Kurniawan dan para pengawas pembangunan guna berkoordinasi tentang progress pembangunan Kantor Kodim yang baru tersebut.

Dandim 0418/Palembang Letkol Czi Arief Hidayat mengatakan bahwa, pembangunan Kantor Kodim 0418/Palembang yang baru berlokasi di Asrama Sekojo itu sudah termasuk ke dalam rencana Program Angkatan Darat 2023.

“Untuk pengerjaan pembangunannya selama 6 bulan dan kemungkinan akan selesai di bulan November akhir nanti,” kata Dandim.

“Alhamdulilah, dengan adanya pembangunan Kantor Kodim 0418/Palembang yang baru ini kita bahagia, karena kita akan memiliki kantor Kodim yang lebih representatif dan lebih layak untuk kita tempati”, ujarnya.

“Adapun luas bangunan Kodim 0418/Palembang yang baru ini, yaitu, luas lahan = 10.504 m², lantai 1 = 545,8 m² dan lantai 2 = 473 m²,” pungkas Dandim.

Baca juga:  Seleksi Sekolah Di TNI AD Semakin Ketat

Letkol Czi Arief juga menuturkan bahwa, bangunan Kantor Kodim 0418/Palembang yang ditempati sekarang ini menggunakan bangunan aset milik Bank Indonesia (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel