
TNI AD – Badung. Memasuki hari kedua kegiatan fisik bedah rumah TMMD ke -101 Kodim 1611/Badung telah memasuki pembuatan lubang pondasi dan pemasangan batu pondasi, di Desa Pangsan Petang, Badung, Rabu (11/4/2018).
Komandan Satuan Setingkat Kompi (SSK) Satgas TMMD Kodim 1611/Badung Mayor Inf Aryanto mengatakan, pembuatan lubang pondasi tersebut telah memasuki hari kedua kegiatan fisik bedah rumah TMMD ke 101 Kodim 1611/Badung. Rumah yang dibedah berukuran 7,5 × 5 meter yang terdiri dari dua kamar tidur satu kamar mandi dan satu dapur.
“Bedah rumah tersebut direncanakan akan selesai pada tanggal 25 April 2018 dan akan segera diserahterimakan pada saat upacara penutupan TMMD ke 101 Kodim 1611/Badung, “ucap Mayor Inf Aryanto.
Sementara I Gusti Made Candra anak kedua dari I Gusti Putu pemilik rumah yang dibedah menuturkan, umur orang tuanya saat ini sudah memasuki 90 tahun. Keadaan orang tuanya saat ini dalam keadaan sakit terkait dengan pendengarannya sudah sangat berkurang dikarenakan faktor usia. Rumah yang dibedah sekarang ini oleh Kodim 1611/Badung dengan kegiatan TMMD ke-101, sebelumnya dibangun pada tahun 1969, saat ini rumah tersebut sangat tidak layak huni.
“Saya mengucapkan rasa terima kasih yang sangat mendalam, dikarenakan kegiatan TMMD ini sangat membantu meringankan beban masyarakat yang tidak memiliki ekonomi yang cukup,” ucap Gusti Candra.(Pendam 9)