Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Tumbuhkan Jiwa Gotong-Royong, Koramil 402-07/Indralaya Gelar Karbak di Desa Tanjung Seteko

Dibaca: 34 Oleh 11 Mar 2022Tidak ada komentar
Tumbuhkan Jiwa Gotong-Royong, Koramil 402-07/Indralaya Gelar Karbak di Desa Tanjung Seteko
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id- Menumbuhkan kembali jiwa gotong-royong dalam kehidupan bermasyarakat, Koramil 402-10/Indralaya Kodim 0402/OKI melaksanakan kegiatan karya bakti (Karbak) berupa pembersihan dan pengecatan Mushola Baitul Ikhlas di Desa Tanjung Seteko Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir. Jumat, (11/3/2022).

Tumbuhkan Jiwa Gotong-Royong, Koramil 402-07/Indralaya Gelar Karbak di Desa Tanjung Seteko

Danramil 402-10/Indralaya Kapten Inf Safarudin mengatakan kegiatan ini juga merupakan bentuk kepedulian TNI AD untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat di desa binaan. Dirinya berharap, dengan karya bakti ini TNI AD akan lebih dekat dengan masyarakat dan menjaga hubungan serta memelihara komsos yang selama ini sudah terjalin dengan baik.

Tumbuhkan Jiwa Gotong-Royong, Koramil 402-07/Indralaya Gelar Karbak di Desa Tanjung Seteko

”Kerja bakti bersama masyarakat adalah untuk meningkatkan hubungan emosional komunikasi sosial dengan warga di wilayah binaan. Karena dengan melaksanakan kegiatan bersama-sama dengan masyarakat dalam bergotong royong ini sebagai sarana untuk menjalin tali silaturahmi,” jelas Danramil.

Tumbuhkan Jiwa Gotong-Royong, Koramil 402-07/Indralaya Gelar Karbak di Desa Tanjung Seteko

Lebih lanjut diungkapkannya, meskipun kegiatan ini sebagai program rutinitas, banyak hal-hal positif bersama masyarakat. Dirinya berharap kebersamaan ini menjadi wadah interaksi yang baik untuk menimbulkan sinergitas di wilayah teritorial Kodim 0402/OKI. (Dispenad)

Baca juga:  Atlet Korem 043/Gatam Raih 2 Emas dan 3 Perak, di Ajang Kejuaraan Woodball Gubernur Cup

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel