Skip to main content
Satgas Pamtas

Usai Upacara Kemerdekaan RI, Yonif PR 328 Gelar Berbagai Lomba

Dibaca: 39 Oleh 23 Agu 2023Tidak ada komentar
Usai Upacara Kemerdekaan RI, Yonif PR 328 Gelar Berbagai Lomba
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Prajurit Yonif PR 328/Dirgahayu laksanakan upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 di Madivif 1 Kostrad dan sekaligus bertindak sebagai Komandan Upacara pada upacara tersebut adalah Danyonif PR 328/Dirgahayu, Mayor Inf Ardiansyah Okta Putra Siregar, S.I.P. Kamis (17/8/2023).

Setelah pelaksanaan upacara, Yonif PR 328/Dirgahayu menggelar berbagai macam perlombaan untuk anak – anak dan orang dewasa baik prajurit maupun persit, di area lapangan Yonif PR 328/Dirgahayu.

Adapun jenis perlombaan yang diselenggarakan untuk anak-anak antara lain lomba makan kerupuk, mengambil koin dengan mulut, memasukkan paku ke dalam botol. Untuk perlombaan persit diantaranya lomba merias wajah dengan mata tertutup, merias tumpeng, memasukkan paku ke dalam botol dan makan kerupuk. Selain itu tak kalah serunya adalah perlombaan untuk prajurit diantaranya adalah pertandingan volly dengan net tertutup dan lomba ketangkasan lainnya.

Terlihat mereka sangat antusias, semangat dan gembira saat melaksanakan kegiatan perlombaan. Keceriaan pun terpancar dari wajah mereka dengan senyum dan tawa saat berlomba dan menyemangati rekan/istri/anak mereka yang melaksanakan perlombaan.

Baca juga:  Satgas Yonif RK 111/KB Perkuat Sinergitas Dengan Tokoh Pemuda Papua Selatan.

Pada akhir kegiatan seluruh peserta lomba berkumpul di aula terbuka (Balai Prajurit) Yonif PR 328/Dirgahayu untuk diumumkan hasil perlombaan dan sekaligus pembagian hadiah bagi peserta yang mendapat juara.

Danyonif PR 328/Dirgahayu, Mayor Inf Ardiansya Okta Putra Siregar, S.I.P. menyampaikan dengan diselenggarakannya serangkaian perlombaan ini diharapkan Peringatan kemerdekaan RI ke 78 dapat memupuk rasa kebersamaan, kekompakan, saling asah asih dan asuh serta kita selalu mengingat nilai-nilai perjuangan dari para pahlawan yang telah mengorbankan semua yang dimiliki dalam merebut kemerdekaan sehingga kita dapat menikmati hasil perjuangan tersebut sampai dengan sekarang. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel