
TNI AD – Napan Bawah. Pada hari Rabu (20/9/2017) anggota Satgas Pamtas RI – RDTL Yonif 742/SWY kembali mendapatkan satu pucuk senjata jenis Springfield dari salah seorang warga. Kedekatan antar anggota Satgas Yonif 742/SWY dengan warga setempat memang sudah tidak dapat diragukan lagi. Sejak kedatangan anggota Satgas Yonif 742/SWY ke daerah perbatasan RI – RDTL banyak warga setempat yang selama ini memiliki/menyimpan senjata di rumahnya dengan sukarela menyerahkan senjata miliknya ke Satgas Yonif 742/SWY.
Hal tersebut dilakukan oleh warga karena menurut keterangan dari warga yang menyerahkan senjata tersebut bahwa dengan kehadiran Satgas ini mereka merasa aman, untuk itu mereka merasa tidak perlu lagi menyimpan senjata.
Seperti penyerahan senjata oleh warga Desa Napan Bawah Kecamatan Bikomi Utara Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU) kepada Komandan Pos Napan Letda Inf Muliyadi. Warga Desa Napan ini dengan sukarela menyerahkan senjata miliknya. Hal tersebut dikarenakan kedekatan yang terjalin antar anggota Satgas dengan warga tersebut. Anggota Satgas yang sering melaksanakan kegiatan pengobatan keliling di wilayah Desa Napan mendengar informasi dari salah seorang warga bahwa ada warga Desa Napan yang memiliki senjata jenis Springdield.
Dari informasi warga tersebut, anggota Satgas mencari informasi mengenai warga tersebut. Setelah mendapat informasi mengenai warga yang memiliki senjata tersebut, anggota Satgaspun melakukan pendekatan dengan melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah warga tersebut dan kebetulan salah satu dari anggota keluarganya sedang sakit. Untuk itu anggota kesehatan Satgas Yonif 742/SWY terus membantu pengobatan terhadap keluarganya, sampai keluarganya tersebut sehat kembali.
“Dengan adanya informasi dari warga tersebut, kami melakukan pendekatan kekeluargaan dan warga yang menyimpan senjata tersebut secara sukarela menyerahkan kepada kami,” ujar Letda Inf. Muliyadi.
Danpos Napan Bawah Letda Inf Muliyadi melaporkan penyerahan senjata tersebut kepada Dankipur I Yonif 742/SWY untuk selanjutkan dilaporkan ke satuan atas.