Skip to main content
Satgas Pamtas

Warga Perbatasan Serahkan Senpi Rakitan Dan Munisi Kepada Personel Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani

Dibaca: 25 Oleh 23 Feb 2023Tidak ada komentar
Warga Perbatasan Serahkan Senpi Rakitan Dan Munisi Kepada Personel Satgas Yonarmed 19/105 Trk Bogani
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Personel Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 19/105 Trk Bogani Pos Jaung menerima penyerahan satu pucuk senjata api rakitan penabur jenis bowmen dan 2 butir munisi dari warga berinisial MB (52) warga Dusun Jaung, Kecamatan Puring Kencana, Kabupaten Kapuas hulu, Kalimantan Barat.

Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonarmed 19/105 Trk Bogani, Letkol Arm Edi Yulian Budiargo, S.Sos., M.Han. dalam rilis tertulisnya , Kamis (22/2/2023).

Dansatgas menjelaskan bahwa penyerahan senpi rakitan tersebut diserahkan oleh salah satu warga masyarakat kepada personel satgas di Pos Jaung saat melakukan kegiatan anjangsana sembari memberikan pengobatan gratis kepada warga binaannya.

“Pada saat sedang melaksanakan kegiatan anjangsana dan memberikan pengobatan secara gratis di salah satu rumah warga desa binaan, salah satu warga yaitu saudara MB (52) menyampaikan kepada personel Pos Jaung bahwa dirinya masih menyimpan senjata api rakitan yang sudah tidak digunakan lagi,” terang Dansatgas.

“Labih lanjut dijelaskan Dansatgas, setelah mendengar laporan tersebut, Danpos Jaung Sertu Ruswendi memberikan memberikan penjelasan dan pemahaman kepada warga tersebut, dan akhirnya senjata api rakitan tersebut dengan sukarela diserahkan warga kepada Satgas beserta 2 butir munisi yang masih tersisa.

Baca juga:  Aksi Cepat dan Tanggap! Satgas Yonif R 321/GT Beri Bantuan Warga Korban Kebakaran

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari sMB, dirinya mengatakan bahwa senjata api rakitan tersebut dulunya digunakan untuk berburu hewan di hutan, akan tetapi senpi rakitan tersebut saat ini sudah tidak digunakan lagi. Setelah mendapatkan penjelasan dari personel satgas serta demi menjaga faktor keamanan, MB dengan sukarela menyerahkan senpi rakitan miliknya beserta munisi yang tersisa kepada personel Pos Jaung Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani.

“Saya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat di wilayah perbatasan yang masih menyimpan senjata api rakitan agar dapat bekerja sama menyerahkan kepada pihak berwajib, karena memiliki senjata api rakitan tanpa adanya surat izin sangat dilarang dan juga dapat membahayakan bagi orang lain, ” pungkasnya

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel