Skip to main content
Berita Satuan

Yonarmed 10/Brajamusti Divif 1 Kostrad Meriahkan Gelaran Bogor Fest 2023

Dibaca: 49 Oleh 28 Agu 2023Tidak ada komentar
Yonarmed 10/Brajamusti Divif 1 Kostrad Meriahkan Gelaran Bogor Fest 2023
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id- Batalyon Artileri Medan (Yonarmed) 10/Brajamusti turut serta memeriahkan pagelaran Bogor Festival (Bogor Fest) tahun 2023 yang digelar bekerja sama dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor bertempat di Stadion Pakansari, Kab. Bogor Jawa Barat. Minggu (27/8/2023).

Gelaran “Bogor Fest” 2023 juga dalam rangka memeriahkan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-541 dan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia tahun 2023 yang mengambil tema “Semua Ada di Bogor Fest” berlangsung selama 4 (empat) hari mulai tanggal 24 – 27 Agustus 2023 dengan sedikitnya 26 jenis festival tersedia di Bogor Fest 2023 diantaranya Fest Militer yang menampilkan Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista), Argo Fest, Community Fest, Food Fest, Creative Fest dan lain-lain.

Lettu Arm Gilang selaku koordinator stand Alutsista Yonarmed 10/Bradjamusti mengatakan bahwa, ia berharap melalui kegiatan ini bisa turut mempromosikan 26 festival diantaranya Military Fest sebagai bentuk kecintaan dan edukasi kepada masyarakat tentang Alat utama sistem senjata (Alutsista) yang dimiliki oleh TNI AD. (Dispenad)

Baca juga:  238 Personel TNI dan Polri Ikuti Rakornis POM TNI

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel