Banda Aceh – Kepala Staf Kodam Iskandar Muda (Kasdam IM), Brigadir Jenderal TNI Luczisman Rudy Polandi didampingi Kepala Penerangan Kodam IM, Kolonel Mahcfud dan Asisten Oprasi Kasdam IM, Kolonel Inf Andi Chandra As’aduddin meninjau latihan Tari Kolosal yang dikuti 1300 orang terdiri dari Prajurit Kodam IM, Persit dan Pelajar di Lapangan Blang Padang, Banda Aceh. Senin (10/8/15)
Kegiatan Latihan Tari Kolosal ini rutin di laksanakan setiap harinya di Lapangan Blang Padang, guna melatih kecekatan dan ketrampilan dalam menari.
Kasdam Mengatakan, tari kolosal ini nantinya akan ditampilkan pada 17 Agustus 2015, untuk meriahkan dan menyemarakan Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-70 di Lapangan Blang Padang Banda Aceh. Tari ini nantinya akan menggunakan iringan alat musik, berupa gendang dan menggunakan suara dari para penari dan tepuk tangan mereka yang biasanya dikombinasikan dengan memukul dada dan pangkal paha mereka sebagai sinkronisasi dan menghempaskan badan ke berbagai arah,”katanya.
Sementara itu Kapendam IM Kolonel Mahcfud mengatakan, tarian kolosal ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Kodam IM, “Ada berbagai kegiatan lain yang menyentuh ke masyarakat diantaranya, bazar murah yang sedang berlangsung saat ini di Lapangan Blang Padang”ujarnya.
Ia menghimbau kepada segenap elemen masyarakat Aceh untuk terus memelihara perdamaian Aceh ini sepanjang masa begitu juga kepada para prajurit yang bertugas di lapangan agar senantiasa menumbuhkan rasa kasih sayang kepada seluruh masyarakat, sehingga damai yang ada akan semakin bermakna dengan adanya kebersamaan TNI dan Rakyat,” tegas Kapendam.