BOJONEGORO,– Wujud dari pada kebersamaan antara TNI dan Rakyat, dalam memasuki usia yang ke-70 tahun, TNI bisa menggunakan momentum ini untuk mengingat kembali jati diri TNI sebagai sebagai Tentara Rakyat, Tentara Pejuang, Tentara Nasional dan Tentara Profesional. Seperti dalam Tema HUT TNI ke – 70, yaitu “Bersama Rakyat TNI Kuat, Hebat, Profesional Siap Mewujudkan Indonesia yang Berdaulat, Mandiri dan Berkepribadian”.
Oleh karena itu Anggota Koramil 0813-15/Ngraho turut mengikuti kerja bakti di Desa Binaanya Desa Sumberagung Kecamatan Ngraho Kabupaten Bojonegoro, pada Rabu (07/10) pagi pukul 07:00 WIB.
Kegiatan Kerja bakti yang diikuti personel Koramil 0813-15/Ngraho dipimpin oleh Pelda Lalu Zaenal Arifin (Batituud), dengan melibatkan warga masyarakat setempat dalam pembuatan saluran air. Pembuatan saluran air ini guna, antisipasi air bah atau banjir bandang yang setiap musim penghujan tiba melanda Desa Sumberagung.
Selain itu, kerja bakti yang diikuti 40 orang warga Desa Sumberagung juga diikuti oleh seluruh perangkat Desa Sumberagung serta Tokoh Masyarakat. Kegiatan yang dilaksanakan, dengan semangat gotong-royong tersebut guna meningkatkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat. (PENREM 082/CPYJ)