Skip to main content
Kodam III/Siliwangi

Anggota Makorem 061/Suryakancana Melaksanakan Olah Raga Lari Jalanan

Dibaca: 22 Oleh 04 Mar 2014Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Dalam rangka Minggu Militer bulan Februari 2014, Korem 061/Suryakancana menyelenggarakan kegiatan olah raga lari jalanan yang diikuti oleh Anggota Militer Makorem 061/Suryakancana, beberapa hari yang lalu.

Olah raga lari jalanan ini dimaksudkan untuk memelihara kesehatan, stamina, dan kebugaran para prajurit.

Plh. Kasi Ops Rem 061/Suryakancana Mayor Inf Nuri Wahyudi dalam pengarahannya sebelum kegiatan menyampaikan bahwa dengan dilaksanakannya kegiatan lari jalanan ini diharapkan dapat terbinanya fisik yang sehat jasmani dan rohani, serta stamina yang baik serta bugar, sehingga dapat membantu meningkatkan kinerja  para anggota, yang pada muaranya dapat pula tercapainya tugas-tugas pokok satuan kewilayahan dalam hal ini Korem 061/Suryakancana.

Utamakan faktor keselamatan selama di jalan mengingat rute yang akan dilalui adalah jalanan umum, untuk itu ikuti semua petunjuk yang akan di berikan oleh personel Jasrem, demikian antara lain penekanan Plh. Kasi Ops.

Adapun rute olah raga lari jalanan ini mulai Start dari Makorem 061/Suryakancana kemudian masuk ke daerah Cimanggu selanjutnya kembali ke Makorem 061/Suryakancana dengan jarak sekitar 6 km dengan waktu tempuh selama kurang lebih 60 menit.

Baca juga:  Danrem 063/Sgj Meninjau Pelaksanaan Ujian Nasional Tingkat SMU

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel