Skip to main content
Berita Satuan

APEL KESIAPSIAGAAN TNI/POLRI DALAM MENGHADAPI PILPRES 2014

Dibaca: 76 Oleh 07 Jul 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

“Jelang Pilpres posisi TNI/POLRI tetap memegang teguh komitmen Netralitas”

Pesta Demokrasi Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) sudah di depan mata. 9 Juli nanti seluruh warga Indonesia akan menggunakan hak pilihnya pada Pilpres 2014. Dimana event tersebut akan menentukan masa depan bangsa Indonesia 5 tahun kedepan. Pesta demokrasi telah memasuki tahapan penting, yaitu masa tenang menjelang pemilihan Presiden/Wakil Presiden secara langsung. Berkaitan dengan hal tersebut Prajurit gabungan TNI dan Polri di wilayah Maluku dan Maluku Utara telah siap mengamankan jalannya pelaksanaan Pilpres. Dalam Apel Kesiapsiagaan TNI/Polri dalam rangka pengamanan Pilpres tahun 2014, Senin(7/7/2014), Pangdam XVI/Pattimura Mayjen TNI Meris Wiryadi, S.IP., M.Si. menyampaikan bahwa peran Kodam XVI/Pattimura dalam rangka membantu kelancaran penyelenggaraan rangkaian Pemilu Presiden adalah tugas bantuan kepada Polri, dari mulai pemungutan suara sampai dengan masa penghitungan suara dengan ketentuan pemberian bantuan perkuatan TNI kepada Polri, disamping itu juga membantu KPU dalam memperlancar distribusi logistik Pemilu apabila diminta sesuai prosedur bantuan yang telah ditetapkan. Pada prinsipnya TNI dan Polri selalu siap mengawal dan menjaga kesuksesan Pilpres 2014. Apel kesiapsiagaan pengamanan Pilpres tahun 2014 ini melibatkan seluruh jajaran Kodam XVI/Pattimura, Lantamal IX/Ambon, Lanud Pattimura dan Polda Maluku.
Dalam kesempatan tersebut Pangdam menekankan kepada seluruh prajurit dan unsur komandan untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan yang tinggi guna mengantisipasi segala kemungkinan dan perkembangan situasi yang terjadi di wilayah. “ Hindari sikap ragu dan bertindaklah secara profesional dan proporsional menghadapi setiap perkembangan situasi yang berpotensi mengganggu stabilitas keamanan dan merusak jalannya proses demokrasi”, tegas Pangdam, selain itu jaga hubungan kerjasama dan koordinasi yang baik dengan aparat-aparat terkait juga menjadi penekanan dari Pangdam kepada seluruh prajurit, sehingga menjamin penyelenggaraan Pilpres dapat berjalan dengan kondusif dan demokratis. Lebih lanjut Beliau menyampaikan bahwa “Pesta demokrasi yang telah melewati masa kampanye dilanjutkan memasuki masa tenang menjelang pemilihan Presiden dan Wakil Presiden secara langsung, hal tersebut membutuhkan konsentrasi yang tinggi bagi setiap prajurit terkait tugas pengamanan di lapangan, sebagaimana diketahui bahwa Kodam XVI/Pattimura dalam menyikapi Pilpres mendatang sesuai undang-undang yaitu harga mati untuk tetap memegang teguh komitmen Netralitas TNI. Peran Kodam XVI/Pattimura dalam rangka membantu kelancaran penyelenggaraan rangkaian Pemilu Presiden dan Wakil Presiden sesuai dengan undang undang dan tugas pokok TNI meliputi tugas bantuan kepada POLRI, dari mulai pemilihan legislatif, Pemilihan Presiden dan wakil presiden sampai dengan masa penghitungan suara dengan ketentuan pemberian bantuan perkuatan TNI kepada Polri.

Baca juga:  Motivasi Petinju Lokal, Danrem 162 Hadirkan Sang Legeda Ellias Pical

Dengan diadakannya kegiatan apel Kesiapsiagaan ini, diharapkan semakin memperkuat kemampuan antisipatif prajurit TNI/Polri terhadap berbagai potensi konflik baik vertikal maupun horizontal yang mungkin timbul. Saya berharap TNI/Polri harus menjadi agen pemersatu bangsa dan menjadi contoh bagi masyarakat baik dalam sikap perilaku dan langkah-langkah tindakan serta semangat pengabdian dalam mengemban tugas yang semakin berat dan kompleks. Apel kesiapsiagaan TNI/POLRI dalam menghadapi pilpres 2014 diikuti personil Polda Maluku dan dibantu personil gabungan TNI. Acara itu sendiri dihadiri Gubernur Maluku, Ketua DPRD Prov. Maluku, para unsur FKPD dan SKPD Prov. Maluku, Kapolda Maluku, Kasdam, Danlantamal IX/Ambon, Danlanud Pattimura, Danrem 151/Binaiya dan para pejabat TNI/POLRI jajaran Kodam XVI/Pattimura dan Polda Maluku

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel