Sebuah pohon beringin besar di Taman Denggung, roboh menimpa bangunan milik Gedung Kesenian, Senin (15/2) siang. Hujan lebat disertai angin kencang diduga menjadi penyebab pohon tersebut tumbang.
Menurut Danramil 05/Sleman Kapten Inf Suju,SH yang berada dilokasi, pohon tersebut jatuh ke sisi sebelah barat dan menimpa kantor bidang kesenian Disbudpar Sleman.”Tiga orang terluka akibat kejadian tersebut karena tertimpa atap bangunan. Ada luka di kepala namun tak parah sudah dibawa ke RSA,” lanjutnya.
Besarnya pohon beringin yang tumbang di Denggung Sleman, membuat tim Babinsa Koramil 05/Sleman, SAR dan BPBD Sleman kesulitan melakukan evakuasi. Tiga kendaraan forclift diturunkan untuk mempermudah proses pemotongan dan pemindahan pohon yang diduga berusia ratusan tahun tersebut.
Sedang Kepala BPBD Sleman Yuli Setiono mengatakan pihaknya menurunkan dua alat eskavator karena besarnya pohon yang tumbang. Menurut dia besarnya pohon membuat pihaknya harus mengeluarkan tenaga ekstra dalam memotong batang pohon yang ambruk menimpa gedung kantor bidang kesenian.
“Kami turunkan tiga kendaraan karena memang pohon yang tumbang cukup besar. Kami harap evakuasi lekas selesai dan aktivitas warga sekitar segera berjalan normal,” terangnya.
Tiga mobil yang digunakan yakni milik BLH Sleman, Pemadam Kebakaran Sleman dan Rescue Dit Sabhara Polda DIY. Pohon yang tumbang memiliki diameter sekitar 5 meter dan tingginya sekitar 20 meter sehingga tampak cukup besar.
Hingga saat ini sejumlah petugas dari Babinsa Koramil 05/Sleman, Tim SAR, BPBD Kabupaten Sleman dan anggota Kepolisian masih terus melakukan evakuasi. Besarnya pohon, membuat evakuasi memakan waktu cukup lama.