
Dalam mendukung program swasembada pangan khususnya Pajale di wilayah binaan Babinsa Desa Kebumen Koramil-10/Pringsurat Kodim 0706/Temanggung Serka Suwarna bersama anggota Poktan Makarti Dusun Gilingan Desa Kebumen melaksanakan pembersihan saluran irigasi sepanjang 300 meter, Selasa 31-0-2016.
Babinsa Kebumen Serka Suwarna di sela-sela pelaksanaan karya bhakti pembersihan saluran irigasi menyampaikan saluran irigasi sangat vital mengingat hampir 30 hektar areal sawah di Dusun Gilingan bergantung pada saluran irigasi tersebut dalam system pengairan kesehari-hariannya. Karena irigasi merupakan faktor yang menentukan keberhasilan dibidang pertanian. Kami ajak anggota Poktan Makarti untuk melaksanakan pembersihan secara bersama-sama selaku pengguna air, dengan karya bhakti pembersihan saluran irigasi aliran air akan lancar dari hulu hingga hilir dan didukung saling pengertian dalam pembagian air secara merata dalam pemanfaatannya, air merupakan faktor yang dominan diareal persawahan air merupakan kebutuhan pokok dalam pertanian walaupun tanaman padi merupakan tanaman basah yang hanya cukup air ungkapnya.