Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Babinsa Kodim 0108/Agara Menerima Penyuluhan PT. Duphon Indonesia

Dibaca: 22 Oleh 23 Nov 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kuta Cane-Aceh Tenggara. Seluruh Babinsa jajaran Kodim 0108/Aceh Tenggara menerima penyuluhan dan pelatihan PP3 Padi Pioner oleh Tim Pioner PT. DuPont Indonesia di Aula Makodim Setempat. Jum’at (20/11/15).

Kedatangan Tim Pioner tersebut diterima langsung oleh Kasdim 0108/Agara Mayor Kav Widi Wijaya mewakili Dandim Letnan Kolonel Inf Yudiono,S.Ag dan dan mengucapkan terima kasih atas kunjungan tim yang akan memberikan penyuluhan dan pelatihan bagi para Babinsa.

Dalam sambutannya, Kasdim menyampaiakan bahwa Perusahaan Benih PT. Duphon Indonesia yang saat ini tengah gencar meyelenggarakan Sekolah Lapang bagi para Babinsa sejumlah Kodim di Indonesia, dan merupakan kesempatan yang berharga bisa memberikan penyuluhan pertanian di Kodim 0108/Aceh Tenggara.

Tim pelatihan sebanyak 3 orang dan tim penyuluh 1 orang. Pelatihan PP3 Padi Pioner di ikuti oleh 240 Babinsa jajaran Kodim 0108/Agara dengan tujuan untuk meningkatkan swasembada pangan di Propvinsi Aceh khususnya Aceh Tenggara.

Pelatihan ini dimaksudkan agar para babinsa dapat menerapkan kepada kelompok tani tentang cara penyemaian bibit, cara penanaman, pemilihan jenis bibit padi, obat dan racun hama padi yang baik untuk tanaman padi agar hasil padi dapat sesuai dengan yang di harapkan.

Baca juga:  Babinsa Lawe Bulan Bantu Pengerajin Buat Tikar

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel