Skip to main content
Kodam Jaya

Babinsa Kodim 0501/Jakarta Pusat BS Pantau Arus Balik di Dua Stasiun Kereta

Dibaca: 13 Oleh 18 Jul 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Babinsa Kodim 0501/JP BS (Jakarta pusat) Serma Sutomo dam Serka Tiono melakukan pemantauan arus balik pemudik di dua stasiun kereta yang berada di Jakarta Pusat yaitu Stasiun Gambir dan Stasiun Senen, Sabtu (16/7/16).

Menurut data yang dimiliki pihak PT. Kai, arus mudik sejak H-7 hingga hari ini tercatat di Stasiun Gambir memberangkatkan 354 KA dengan 88.203 pemudik dan di Stasiun Senen memberangkatkan 452 KA dengan 303.488.

Sementara pada arus balik hingga H+10 hari ini Sabtu (16/7/16) tercatat di Stasiun Gambir kedatangan 257 KA dengan 49.087 pendatang dan di Stasiun Senen kedatangan 197 KA dengan 116.075 pendatang.

Dari pemantau di kedua stasiun tersebut, terjadi penurunan intensitas kepadatan penumpang yang disebabkan telah masuknya hari dinas kantor satu minggu lalu, namun demikian berakhirnya waktu liburan sekolah yang jatuh pada Senin lusa, memicu keramaian kedatangan pemudik di kedua stasiun tersebut hari ini.

Baca juga:  Prajurit Berprestasi Patut Dapat Penghargaan.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel