
Pontianak, Komandan Kodim 1207/BS Kolonel Inf Jacky Ariestanto menggelar Dandim Cup Close Quarters Battle Airsoft Competition yang berlangsung di Gedung Olahraga Pangsuma Jalan Ahmad Yani Pontianak (19/12) Sabtu.
Airsoft merupakan sebuah olahraga permainan yang mensimulasikan tentang kemiliteran, Airsoft diciptakan untuk memenuhi hasrat pecinta hal-hal berbau kemiliteran dalam bentuk positif dan relatif aman dengan mengaplikasi pada permainan perang-perangan.
Kejuaraan ini adalah yang pertama kali diselenggarakan di Kalimantan Barat, sehingga akan mempererat silaturahmi antara sesama Airsoft selain itu juga untuk menumbuhkan rasa Nasionalisme dan nilai-nilai kejuangan serta jiwa sportivitas, dikatakan Dandim 1207/BS Kolonel Inf Jacky Ariestanto saat pelaksanaan kejuaraan.
Selain itu Dandim menerangkan bahwa kompetisi ini digelar selama dua hari dari 19 hingga 20 Desember 2015 dengan peserta enam team yaitu club “BR” dari Kota Pontianak, dua team dari “RSR” Kabupaten Sintang, satu team dari “DFAST” Kota Singkawang dan satu team dari “BBAD” Kota Pontianak, terangnya.
Sementara itu, Wakil Walikota Pontianak Edi Rusdi Kamtono selaku ketua FORMI, sangat mengapresiasi atas terselenggaranya Dandim Cup ini, “kami sangat nendukung even seperti ini walaupun baru dibentuk, karena even ini akan membentuk karakter yang disiplin, sifat kebersamaan dan rendah hati”, ungkapnya.
Untuk masyarakat Pontianak sendiri komunitas Airsoft masih banyak yang belum tahu, sehingga diharapkan dengan diadakan jejuaraan ini akan lebih mengenal dan memberi motivasi, tambahnya.