
Bandung – Komandan Kodiklat TNI AD Letjen TNI Agus Sutomo, S.E.,menyambut baik kedatangan ketua Pemuda Panca Marga Propinsi daerah Jawa Barat Drs.HM. Helmi Sutikno,MM.,MBA., beserta rombongan di Ruang VIP Room Ganesha Makodiklat TNI AD jalan Aceh no.50 Bandung, senin (19/10).
Tujuan dari kedatangan Ketua PPM Jawa Barat beserta rombongan ini adalah untuk audiensi / tatap muka serta untuk menjalin silahturahmi dan komunikasi agar dapat saling mengenal dan meminta petunjuk dan arahan dari Komandan Kodiklat TNI AD guna menambah wawasan kebangsaan kepada anggota PPM dihadapkan dengan perkembangan situasi sekarang sehingga dapat memberikan semangat dan motivasi.
Dalam sambutannya, Komandan Kodiklat Menyampaikan bahwa Organisasi Kejuangan Pemuda Panca Marga, sebagai tiang penyangga LVRI dalam melestarikan eksistensi nilai-nilai luhur Perjuangan Kemerdekaan RI yang bertugas sebagai Benteng pengaman NKRI, merupakan salah satu Komponen Cadangan dalam Sishanta. Memiliki kewajiban dalam Bela Negara, sebagai komponen bangsa memiliki peran yang sangat strategis dalam membina generasi penerus bangsa yang memiliki jiwa kejuangan yang tinggi.
Oleh karena itu Pemuda Panca Marga sebagai kepanjangan tangan TNI dalam pelestarian nilai-nilai kejuangan yang saat ini sangat dibutuhkan dalam mendukung pelaksanaan Tugas Pokok TNI. Khususnya dalam pembinaan teritorial, menjadi mata dan telinga TNI dalam deteksi dini dan cegah dini setiap perkembangan yang terjadi dalam masyarakat.
Untuk itu Komandan Kodiklat meminta kepada seluruh anggota PPM agar mengembangkan toleransi dan kesetiakawanan sosial, saling bantu antara sesama aparat dan sesama anak bangsa, bangun semangat nasionalisme dan patriotisme, hindari terpengaruh paham Komunisme Gaya Baru, bentengi diri dengan idiologi Pancasila, bangun kebersamaan, hindari tindakan yang merugikan orang lain, bangun semangat gotong royong, tidak mudah termakan isu, hasutan dan provokasi serta menjadi organisasi yang berguna bagi diri sendiri, lingkungan dan masyarakat.
Demikian petunjuk dan arahan Komandan Kodiklat kepada anggota Pemuda Panca Marga jawa Barat yang dilaksanakan dengan semangat kekeluargaan dan penuh keakraban yang diakhiri dengan foto bersama.(Pen Sdirum Kodiklat TNI AD)