Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Danrem 045/Garuda Jaya Berikan Pengarahan Kepada Personel, PNS dan Persit di Makodim 0413/Bangka

Dibaca: 30 Oleh 18 Jul 2023Tidak ada komentar
Danrem 045/Garuda Jaya Berikan Pengarahan Kepada Personel, PNS dan Persit di Makodim 0413/Bangka
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Kodim 0413/Bangka mendapat kunjungan kerja Komandan Korem 045/Gaya Brigjen TNI A. Dedy Prasetyo didampingi Ketua Persit KCK Koorcab Rem 045 PD II Sriwijaya beserta rombongan, Senin (17/7/2023).

Saat tiba di Makodim, Danrem disambut oleh Dandim 0413/Bangka Letkol Arm Firstya Andrean Gitrias, S.H, M.M., dan seluruh personel, PNS dan Persit Kodim 0413/Bangka serta tokoh agama dan Forkopimda Kota/Kabupaten.

Kedatangan Danrem 045/Gaya ke Makodim 0413/Bangka adalah dalam rangka kunjungan kerja yang pertama untuk melihat langsung, sekaligus bersilaturahmi dengan para prajurit, PNS dan Persit jajaran Kodim 0413/Bangka.

Dihadapan personel militer, PNS dan Persit KCK, pada pengarahannya, Danrem 045/Gaya menyampaikan agar selalu jaga keamanan diri dan keluarga dimana pun berada baik dalam dinas dan diluar dinas.

“Khusus para Babinsa hati-hati dalam perjalanan lengkapi perlengkapan kendaraan, karena sudah banyaknya korban dan bagi pengendara kendaraan roda empat biasakan pakai sabuk pengamanan. Cegah terjadinya kerugian personel dalam segala kegiatan dinas atau kegiatan latihan, hindari narkoba karena narkoba adalah musuh di dunia, ” ujarnya

Baca juga:  Kodim 0419/Tanjab Selenggarakan Karya Bakti TNI Kodim 0419/Tanjab Program Sejuta Jamban Semester I

Selain tugas pokok sebagai satuan tertorial yang sudah banyak kita lakukan, baik dengan komsos, baksos, perkuat rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara prajurit TNI-Polri, instansi lain dan masyarakat serta pegang teguh Netralitas TNI untuk tidak terlibat politik praktis pada pemilu 2024, kenali tradisi budaya dan adat istiadat serta kearifan lokal di wilayah.

Pada kesempatan tersebut, Danrem beserta rombongan meninjau berbagai upaya yang dilakukan Kodim 0413/Bangka dalam rangka ketahanan pangan antara lain pembibitan ikan dalamkolam, pemanfaatan lahan kosong yang ditanami sayuran serta penamanan pohon durian.

Pada kunjungan Danrem 045/Gaya tersebut juga dilakukan pemberian bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga kurang mampu dan lansia di sekitar Kodim 0413/Bangka. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel