
Kunjungan Ir. Susilo. M.Si. dan rombongan Kementan Dirjen Perlindungan Holtikultura di Kelurahan Koto Lalang Kecamatan Lubuk Kilangan Kota Padang Provinsi Sumbar sebagai Koordinator Upsus Pajale (Padi, Jagung, Kedele) dalam rangka monitoring kegiatan pengembangan optimalisasi lahan di Kota Padang.
Dirjen Hortikultura Kementan RI Ir Susilo, M.Si didampingi Dandim 0312/Padang Letkol Inf Efran Herriyanto, S.H dan Kepala Dinas Pertanian Kota Padang Ibu Yoice Yuliani di wilayah Kota Padang, Dalam pelaksanaan kegiatan peninjauan jaringan pengairan irigasi, lahan dan sistem tanam padi jajar legowo di lahan Kelompok Tani Gurun Duku Kelurahan Koto Lalang Kecamatan Lubuk Kilangan.
Dalam kesempatan tersebut Ir. Susilo. M.Si menyampaikan bahwa optimasi lahan merupakan salah satu langkah strategis dalam mengantisipasi kekurangan lahan untuk mencapai swasembada pangan.