Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Dorong Usaha Tani Warga, Kodim Brebes Perbaiki Akses Jalan

Dibaca: 54 Oleh 12 Mar 2019Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Kodim 0713/Brebes melalui jajaran Koramil 13/Salem bersama warga blok Bulakwareng Desa Salem, Brebes, Jawa Tengah, gotong royong memperbaiki jalan Desa untuk mendorong usaha tani warga.

Tersebut disampaikan Dandim 0713/Brebes Letkol Inf Faisal Amri, S.E., dalam rilis tertulisnya, di Kota Brebes, Senin (11/3/2019).

Dikatakan Faisal, perbaikan jalan desa itu dilakukan mengingat kondisi jalan desa tersebut saat ini rusak parah dan tidak bisa dilewati oleh kendaraan. “Kita perbaiki jalan desa yang merupakan akses utama bagi warga itu, karena kondisinya rusak parah”, katanya.

Saking parahnya kodisi jalan tersebut, lanjut Faisal, sering terjadi kecelakaan, seperti terjatuh ketika warga mengendarai sepeda motor.

“Banyak warga pengendara sepeda motor terjatuh akibat licinnya jalan tersebut,” terangnya.
Faisal Menjelaskan, jalan Desa sepanjang 800 meter itu masih berupa tanah merah. Apabila turun hujan, sangat becek dan licin, sehingga sangat membahayakan bagi warga yang melintasinya.

Oleh karenanya, tutur Faisal, pada Jumat 8 Maret 2019 lalu, pihaknya menerjunkan sejumlah anggota dari Koramil 13/Salem dibawah pimpinan PJS Danramil Pelda Jahri untuk menggelar karya bakti perbaikan jalan bersama warga sekitar.

Baca juga:  Satgas Yonarhanud 11/WBY Karya Bakti Bersama Masyarakat Sambut Natal dan Tahun Baru 2022

Lebih lanjut Faisal mengatakan bahwa jalan itu diperbaiki anggota Koramil dan Warga dengan cara melapisi/menata batu-batu diatas jalan dan badan jalan. Hal ini penting dilakukan agar jalan tersebut kuat dan tidak becek/licin ketika musim hujan tiba.

Karena jalan Desa tersebut berada di sepanjang aliran sungai Cigunung, sehingga pihaknya memanfaatkan batu-batu yang ada di sungai tersebut untuk dijadikan penguat jalan Desa. Dimana jalan itu merupakan jalan terusan pengembangan Jalan Usaha Tani (JUT) dan jalan lanjutan pemekaran wilayah perumahan di blok tersebut.

Sementara itu Pelda Jahri yang terjun langsung dalam kegiatan itu menyampaikan bahwa perbaikan jalan desa itu, dilakukan dengan menggunakan dana swadaya warga masyarakat sekitar.

“Jalan sepanjang 800 Meter ini belum diaspal dan masih tanah merah. Untuk memperbaiki jalan tersebut biayanya berasal dari swadaya warga setempat”, terangnya.

Walaupun selama perbaikan jalan itu cuaca panas, namun kata Jahri, tidak menjadi penghalang bagi pihaknya dan warga untuk tetap bersemangat.

Dirinya berharap, dengan perbaikan jalan ini, kedepan dapat meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat di wilayah tersebut. Selain itu kegiatan ini juga sebagai wujud kemanunggalan antara TNI dengan Rakyat. (Dispenad).

Baca juga:  Kodim Laksanakan Tarhim Bersama Muspida

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel