Prajurit Yonif Raider Khusus 136/TS dipimpin Letda Ckm Kerti Abdulrahman bersama masyarakat melaksanakan kegiatan bulan bhakti gotong royong masyaraksat (BBGRM) XIII tahun 2016 & hari kesatuan gerakan pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga (HKG-PKK) ke – 44 kota batam.
Kegiatan ini mendapat respon dan dukungan dari tokoh masyarakat setempat, yang menilai perlunya menumbuhkan kesadaran warga untuk menjaga kebersihan lingkungan.
Disamping itu juga kegiatan gotong royong ini dilaksanakan dalam rangka kepedulian Yonif Raider Khusus 136/TS terhadapa masyarakat sehingga nantinya dengan adanya kegiatan gotong royong ini dapat menciptakan hubungan yang baik sehingga silaturhami antar kedua belah pihak dapat terjalin dengan erat.