Skip to main content
60" TNI AD

Highlight Garuda Shield ke-15 yang Digelar di Tiga Daerah Latihan Tempur    

Dibaca: 50 Oleh 11 Sep 2021Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Garuda Shield merupakan program latihan bersama TNI AD dengan militer Angkatan Darat negara lain. Pada Garuda Shield ke-15 ini, TNI AD menggelar latihan bersama Angkatan Darat Amerika Serikat. Ini merupakan latihan terbesar yang digelar di tiga daerah militer. Diantaranya Baturaja, Sumatera Selatan, Makalisung, Sulawesi Utara, dan Amborawang, Kalimantan Timur.

Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Andika Perkasa dan Commanding General USARPAC, General Charles A. Flynn membuka secara resmi Latma Garuda Shield, di Baturaja, Sumatera Selatan. Sebanyak 2.170 personel TNI AD dan 1.694 tentara Amerika Serikat melakukan latihan bersama dari awal Agustus hingga 14 Agustus 2021.

Adapun materi pelatihannya meliputi Staff Exercise, Field Training Exercise, Live Fire Exercise, Aviation dan Medical Exercise, juga Joint Combined Exchange Training dan Garuda Airborne.

Pada akhir pelatihan, TNI AD dan Angkatan Darat Amerika Serikat melakukan kegiatan olahraga dan pertukaran kebudayaan untuk mempererat persahabatan dan memperkenalkan kebudayaan yang dimiliki Indonesia. Sesuai arahan Jenderal TNI Andika Perkasa, tujuan utama Latma Garuda Shield untuk mempererat persahabatan dan menjalin relasi antara tentara Indonesia dan tentara Amerika Serikat.

Baca juga:  Serah Terima Jabatan Kepala Staf Umum TNI, Letjen TNI Eko Margiyono⁣⁣⁣

#TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel