Skip to main content
Berita Satuan

Presiden Jokowi Tonton Aksi Sejumlah Perwira Tinggi TNI Bermain Wayang Orang

Dibaca: 11 Oleh 03 Okt 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Menyambut HUT ke-71 TNI yang jatuh 5 Oktober 2016, TNI menggelar serangkaian acara.
Satu diantaranya pagelaran wayang orang ‘Satha Kurawa’.

Acara terebut rencananya akan disaksikan Presiden Joko Widodo.

Empat jenderal TNI juga hadir menyaksikan acara yang digelar di Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta Pusat, Minggu (2/10/2016).

Diantaranya Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan empat kepala staf angkatan.
Sebanyak 148 prajurit TNI terlibat dalam pagelaran tersebut, termasuk di dalamnya wanita TNI.

Ada juga beberapa artis mengisi acara, diantaranya Ray Sahetapy, Kresna oleh Ario Bayu, Dewi Kunthi, Maudy Koesnaedy, dan Srikandi oleh Olivia Zalianty.

Sementara pemain dari perwira tinggi TNI yaitu, Marsdya TNI FHB Soelistyo, sebagai Begawan Abiyasa.

Mayjend TNI Yodehi Swastono sebagai Nakula, Marsda TNI Nugroho Prang Sumadi sebagai Semar.

Serta Brigjen TNI Firman Achmadi sebagai Werkudoro. (Tribunnews.com)

Baca juga:  Pangdam II/Sriwijaya Bersama Forkopimda Tinjau Lokasi Vaksinasi Covid -19 Massal

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel