
JAKARTA, tniad.mil.id – Kasdam II/ Sriwijaya Brigjen TNI Muhammad Zamroni, S.I.P. menghadiri kegiatan penempelan stiker kendaraan dinas, kendaraan umum dan pribadi serta pemasangan spanduk dan baliho di tempat fasilitas umum, dalam rangka kampanye Prokes dan sosialisasi kebijakan PPKM Mikro diperketat di kota Palembang, bertempat di Terminal Alang-alang Lebar KM 12 Palembang, Jum’at (16/7/2021).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolda Sumsel, Gubenur Sumsel , Asintel Kasdam II/Swj, Kepala BPTD VII Sumsel Balbel, Dir Intelkam Polda Sumsel, Dir Bimnas polda Sumsel, Ketua DPD Organda Sumsel dan jajaran Forkopimcam Sukarame.
Acara diawali dengan pembukaan, pembacaan do’a, sambutan Gubernur Sumsel, penempelan stiker secara simbolis oleh Kapolda Sumsel, Gubernur Sumsel selaku Kasatgas Covid-19 Sumsel, Kasdam II/Swj, Kepala BPTD VII Sumsel Babel, Dir Intelkam Polda Sumsel, Dir Bimnas Polda Sumsel, dan Ketua BPD Organda Sumsel.
Dalam sambutanya Gubernur Sumsel H. Herman Deru mengatakan, meskipun sederhana namun ide pemasangan stiker ini membutuhkan kreativitas yang tinggi, tenaga dan pikiran.
“Pasca ide ini dilahirkan tentunya butuh implementasi, siapa sajakah orangnya ?Tentunya kita para pejabat, masyarakat penyelanggara angkutan dan seluruh pemilik kendaraan tentunya, ” tutur Gubernur.
“Pemerintah memiliki kewajiban menjaga warga masyarakat agar terproteksi dengan adanya pemasangan stiker ini, syukur-syukur tiap instansi punya kreativitas cara sendiri untuk mengingatkan, seperti dibuatnya karikatur, maupun imbauan kreatif lainnya, sehingga menarik perhatian bagi warga masyarakat, ” imbuh Gubernur .
Sementara pada keterangannya, Gubernur Sumatera Selatan juga menyampaikan tujuan pemerintah mendisiplinkan masyarakat adalah untuk kepentingan masyarakat sendiri.
“Tujuannya agar masyarakat terlindungi dan mendapatkan herd immunity, ” tutup Herman Deru.
Pada kesempatan yang sama Kasdam II/Swj juga menyampaikan, bahwa TNI-Polri beserta Pemerintah Daerah akan terus mendukung kebijakan Pemerintah Pusat dalam menekan laju penyebaran Covid -19 melalui berbagai cara persuasif dan humanis
“Butuh kesabaran, kesadaran dan kerja keras bersama seluruh komponen negara, dan yang paling penting dukungan masyarakat agar pandemi ini dapat diputus mata rantainya dengan kesadaran kita bersama,” ujar Kasdam.
Selama kegiatan sosialisasi penempelan stiker pada kendaraan roda empat, umum dan pribadi serta pemasangan baliho pada fasilitas umum dan sosialisasi Kebijakan PPKM Mikro diperketat di kota Palembang tetap menerapkan Protokol Kesehatan Covid -19, yaitu dengan memakai masker, mencuci tangan dengan sabun atau menggunakan hand sanitizer , menjaga jarak. (Dispenad)