
Enrekang – Minggu (29/5). Pelaksanaan TMMD ke-96 di desa Mundan Kec. Masalle kab. Enrekang hampir berjalan sebulan dan direncanakan ditutup pada tanggal 3 Mei 2016.
Pelaksanaan kegiatan TMMD Sendiri sudah membuat hasil pembangunan fisik yang betul betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar diantaranya membuat pengerasan jalan, membuat selokan parit, dekker maupun jamban. Disamping itu ada kegiatan penyuluhan tentang kesehatan, kamtibmas maupun penyuluhan pertanian.
Keberhasilan ini tentunya tidak lepas dari peran serta masyarakat baik bapak, ibu maupun anak anak. Nampak dilihat saat mereka bekerja dan saat mereka istirahat menikmati hidangan makan siang. Kebersamaan ini nampaknya sulit untuk di lupakan.
” Sudah banyak kegiatan dan hasil pembangunan TMMD dan masyarakat sangat senang karena dirasakan masyarakat ” Tutur salah satu warga.(Penrem 142/Tatag)