
JAKARTA, tniad.mil.id – Kejuaraan Mok’s Taekwondo Championship 4 Pangdam II/Sriwijaya 2023 resmi ditutup oleh Ketua Umum Pengprov Taekwondo Indonesia (TI) Sumsel, Ibu Hj. Meilinda, bertempat di GOR Dempo Jakabaring Sport City Palembang Minggu (19/6/2023).
Sejak kemarin hingga hari ini, para peserta Mok’s Taekwondo championship 4 Pangdam II/Sriwijaya 2023 telah menunjukkan kegigihan keuletan dan semangat yang tinggi dalam berkompetisi secara sehat dan sportif, sehingga seluruh rangkaian kejuaraan ini dapat diselesaikan dengan baik, aman dan lancar.
“Alhamdulillah sejak pembukaan hingga penutupan, kejuaraan ini berjalan dengan sukses dan lancar. Dan Alhamdulillah juga tidak ada masalah apapun”, kata Ketua Umum Pengprov TI Sumsel, Hj. Meilinda, dalam sambutannya saat menutup kejuaraan tersebut, pada Minggu (19/6/2023).
Untuk itu, dia mengucapkan ribuan terima kasih kepada para pelatih, wasit dan undangan orang tua wali murid serta peserta Kejuaraan atas terlaksana acara ini dan suksesnya acara ini.
“Selamat kepada para pemenang yang telah meraih medali emas, perak dan perunggu. Bagi yang belum berhasil, jangan berkecil hati, ini artinya kesuksesan yang tertunda”, ucap Hj. Meilinda.
“Kita akan bertemu lagi pada kejuaraan yang akan datang. Giatlah berlatih agar prestasi akan semakin maju, prestasi peserta adalah kebanggaan kami semua”, pungkasnya.
Acara Penutupan Kejuaraan Mok’s Taekwondo Championship 4 Pangdam II/Sriwijaya ini dihadiri oleh, Ketua Pelaksana Taekwondo Sumsel, para Perwakilan Pengprov Jambi, Lampung, Bangka Belitung dan Bengkulu serta tamu undangan lainnya (Dispenad).
- Ketua Umum Pengprov TI Sumsel Tutup Kejuaraan Mok’s Taekwondo Championship 4 Pangdam II/Sriwijaya 2023
- Ketua Umum Pengprov TI Sumsel Tutup Kejuaraan Mok’s Taekwondo Championship 4 Pangdam II/Sriwijaya 2023
- Ketua Umum Pengprov TI Sumsel Tutup Kejuaraan Mok’s Taekwondo Championship 4 Pangdam II/Sriwijaya 2023