Skip to main content
Kodam XVI/Pattimura

KINI PRAJURIT KODAM XVI/PATTIMURA BISA MENERUSKAN JENJANG SARJANA

Dibaca: 5260 Oleh 04 Sep 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

(04/09)Universitas Pattimura Ambon mempunyai Visi menjadi pusat pengembangan sumberdaya manusia, ilmu pengetahuan, teknologi dan seni yang unggul dan berkarakter berbasis laut pulau” dan Misi Meningkatkan kualitas pendidikan untuk menghasilkan lulusan yang kompoten dan berkarakter, Mengembangkan Ilmu pengetahuan, teknologi dan seni melalui riset yang berkualitas internasional, Implementasi dan diseminasi hasil-hasil kajian ilmu, teknologi dan seni untuk pembangunan masyarakat. Hal tersebut disampaikan oleh Dr. Muhammad Riadh Uluputty selaku Pembantu Rektor Bidang Akademik pada saat melaksanakan Sosialisasi kepada beberapa prajurit Kodam XVI/Pattimura yang menyatakan minatnya menjadi Mahasiswa Unpatti. Bertempat di Aula Makodam

Hasil Koordinasi Kodam XVI/Pattimura dengan Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon tentang Prajurit Kodam XVI/Pattimura yang ingin meneruskan Pendidikan ke jenjang lebih tinggi yaitu Strata-1 dan Strata-2 yang akan dimulai pada tahun akademik 2014/2015. Maka Pembantu Rektor Bidang Akademik selaku mewakili Rektor Unpatti Prof.Dr. Thomas Pentury, M.Si mengungkapkan antusias dan kesediaanya bekerjasama dengan Kodam XVI/Pattimura. Beliau menjelaskan kepada Prajurit Kodam XVI/Pattimura bahwa tujuan utama dari Universitas Pattimura adalah mewujudkan pemerataan dan keadilan bagi semua lapisan masyarakat tidak memandang strata golongan dalam mengikuti pendidikan tinggi,menghasilkan lulusandan karya yang mampu bersaing pada tingkat lokal, nasional, regional dan global, menyediakan fasilitas yang memenuhi kualitas Standar Nasional Pendidikan (SNP), mewujudkan Unpatti sebagai wadah masyarakat akademik yang potensial dan handal. , mewujudkan budaya ilmiah, menjunjung tinggi kebenaran, keadilan, terbuka, kritis, kreatif, inovatif, dan tanggap terhadap dinamika perubahan zaman secara regional, nasional dan internasional, mewujudkan organisasi dan penyelenggaraan universitas yang sehat dan akuntabel.

Baca juga:  Kasad Menghadiri Entry Meeting Pemeriksaan BPK RI atas Laporan Keuangan Kemhan RI⁣

Menanggapi penjelasan tersebut Pa Ahli Bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Kolonel Kav. Karev Marpaung selaku mewakili Pangdam XVI/Pattimura menyatakan dukunganya terhadap kerjasama tersebut. Beliau menyampaikan keinginan Pangdam agar Prajurit sekarang harus menguasai ilmu bukan belajar secara formal melainkan kapan saja dan dimana saja. Lebih lanjut Beliau menyampaikan bahwa sudah banyak Fakultas yang kita nilai sudah sangat baik karena ini kelas Reguler khusus dimana mahasiswanya adalah khusus berasal dari Prajurit Kodam sehingga waktu dan biaya bisa dikoordinasikan dengan pihak Unpatti, bagi yang sudah pernah kuliah diharapkan bisa memberikan informasi maupun Ilmu kepada rekan sesama prajurit. Kolonel Kav. Karev mengatakan akan meyampaikan banyaknya minat dan animo prajurit untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi kepada Kasad Jenderal TNI Gatot Nurmantyo pada saat kunjunganya di Kodam nanti”tegasnya”.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel