Skip to main content
Satgas Pamtas

Kitorang Datang, Kas Dorang Kebahagiaan di Perbatasan Papua

Dibaca: 17 Oleh 11 Jul 2022Tidak ada komentar
Kitorang Datang, Kas Dorang Kebahagiaan di Perbatasan Papua
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Sebagai wujud kepedulian terhadap warga dan anak-anak perbatasan di Papua, Satgas Pamtas Yonif 126/KC Pos Yabanda mendatangi warga dan membagikan pakaian kepada anak-anak Kampung Yabanda, Distrik Waris, Kabupaten Keerom.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas Yonif 126/Kala Cakti, Letkol Inf Dwi Widodo, S.H., M.Han. dalam rilis tertulisnya di Distrik Senggi, Papua, Senin (11/07/2022).

Kitorang Datang, Kas Dorang Kebahagiaan di Perbatasan Papua

“Ini wujud kepedulian untuk saling berbagi terhadap sesama. Semoga dapat menambah semangat dan keceriaan anak-anak, serta membantu meringankan beban orang tua dalam memenuhi kebutuhan pakaian buat anak-anaknya,” ujar Dansatgas.

“Kitorang datang, Kas dorang kebahagiaan di Perbatasan Papua (kita datang untuk memberikan kebahagiaan bagi mereka di Perbatasan Papua),” imbuhnya.

Kitorang Datang, Kas Dorang Kebahagiaan di Perbatasan Papua

Sementara itu, Leni (38) salah satu orang tua yang anaknya menerima baju dari personel Satgas Pamtas Yonif 126/KC Pos Yaband mengucapkan terima kasih kepada personil Satgas atas kepedulian dan bantuan yang selama ini selalu diberikan kepada warga di kampungnya.

Kitorang Datang, Kas Dorang Kebahagiaan di Perbatasan Papua

“Terima kasih atas kepedulian dan bantuan yang diberikan Satgas.

Baca juga:  Sambut Hari Kemerdekaan, Dansatgas Pamtas Yonif 742/SWY Imbau Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih

“Terima kasih kami diberikan pakaian bagus-bagus, semoga bapak-bapak TNI selalu dilindungi dalam menjalankan setiap tugas,” ucap Leni. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel