
Babinsa Koramil 04/Karanganyar Koptu Samingan melaksanakan kegiatan karya bakti penanggulangan tanah longsor di lingkungan RT 03 RW 05 Dukuh Siladrang Kelurahan Plarangan. Jum’at (15/01/16).
Peristiwa ini terjadi akibat guyuran hujan deras yang menimpa kawasan tersebut, tebing yang ditumbuhi rumpun bambu seluas 2 x 2 meter ini longsor akibat tidak lagi mampu menahan derasnya guyuran hujan.
Parman (45) salah satu warga Kelurahan Plarangan mengaku tahu persis kejadian tersebut bahkan dirinya hamper tertimpa runtuhan rumpun bambu tersebut, akibatnya jalur menuju arah Kecamatan Karanggayam – Kecamatan Karanganyar sempat tertutup timbunan longsoran tanah.
Koptu Samingan yang saat itu mengetahui kejadian tersebut langsung melaporkan peristiwanya kepada Danramil 04/Karanganyar Kapten Arm Rochmat, Danramil segera ambil tindakana penangan dengan dibantu beberapa orang masyarakat, anggoat BPBD Kab. Kebumen dan Polsek Karanganyar.
Kejadian yang sempat diketahui pagi hari kemarin sekitar pukul 06 lewat 15 WIB tersebut kini bisa diatasi meski dengan keterbatasan alat di lapangan, namun atas koordinasi TNI, Polri dan warga masyarakat kegiatan ini bisa selesai sekitar pukul 07.30 WIB, akibatnya jalur bisa kembali dapat dilalui kendaraan.