
Dalamrangka menyambut arus mudik dan arus balik masyarakat untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri 1436 kekampung halaman masing-masing, Koramil 15/Gemolong menyiapkan tempat istirahat atau Rest Area. DiharapkanRest Area ini dapat dimanfaatkan untuk beristirahat sejenak, melepas rasa lelah dan ngantuk bagi masyarakat yang sedang melaksanakan perjalanan arus mudik maupun balik, sehingga dapat sampai ke tempat tujuan masing-masing dalam keadaan aman dan nyaman, selamat sampai tujuan. Hal ini juga merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kepentingan masyarakat banyak.