
Katingan, Dalam rangka mengembalikan dan meningkatkan daya tahan tubuh bagi anak-anak yang selama ini terkena dampak kabut asap akibat kebakaran lahan dan hutan di Kalteng, Danrem 102/Pjg Kolonel Arh Purwo Sudaryanto bersama Dandim 1015/Spt Letkol Kav Enda Harahap dan Bupati Katingan Ahmad Yangtengli memberikan susu dan pengobatan secara gratis kepada balita, anak-anak SD, dan lansia di desa Luwuk Kanan Kec. Tasik Payaman Kab. Katingan.
Kedatangan Danrem 102/Pjg beserta rombongan disambut oleh tokoh masyarakat beserta Guru dan anak-anak sekolah setempat. Dengan memberikan susu dan pengobatan secara gratis kepada balita, anak-anak dan Lansia merupakan kepedulian kita bersama, hal ini sangat baik bagi kesehatan dalam meningkatkan daya tahan tubuh, yang sempat terganggu karena dampak kabut asap yang melanda Provinsi Kalimantan Tengah, tutur Danrem 102/Pjg.
Lanjut Danrem 102/Pjg menyampaikan, pemberian susu ini tidak hanya di Palangka Raya saja tetapi di semua wilayah Kalteng yang terkena dampak kabut asap dan dilaksanakan selama 1 minggu dengan tujuan untuk me recovery serta meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit, karena anak-anak merupakan generasi penerus dengan harapan, minum susu pagi dan sore bisa meningkatkan daya tahan tubuh terhadap penyakit.
Danrem 102/Pjg juga mengharapkan bentuk kepedulian yang dilakukan tersebut mendorong pihak-pihak lain ikut serta dalam kegiatan sosial yang bertujuan untuk membantu anak-anak dan Lansia yang terkena dampak kabut asap.