
Guna menciptakan hubungan harmonis dengan insan pers Kota Parepare, Korem 142/Tatag dalam hal ini penrem 142/Tatag menggelar acara silaturahmi dan coffee morning di Aula Satria Wisata Kota parepare Rabu (27/1), Turut hadir dalam acara tersebut Kasi Intelrem 142/Tatag Mayor Kav Thomas.R, Kapenrem 142/Tatag Mayor Inf Haryo Mustoko, S.Sos,M.M serta 29 orang insan media, dari beberapa media cetak, media online dan media elektronik wilayah parepare dan sekitarnya.
Dalam sambutan Danrem 142/Tatag yang di sampaikan oleh Kapenrem 142/Tatag berharap kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi, meningkatkan sinergitas antara Korem 142/Tatag dengan insan pers yang ada di Parepare, keberadaan media cetak, media online maupun media elektronik diharapkan bisa membantu dalam mempublikasikan program kegiatan TNI khususnya TNI AD yang ada di jajaran Kodim dan Korem.
Kapenrem, juga menyampaikan bahwa Pangdam VII/Wrb mempunyai Program unggulan yaitu salah satunya adalah website Kodam-wirabuana dan website Belanegara, diharapkan insan pers juga bisa mengunjungi kedua website tersebut. Kemudian korem 142/Tatag juga jangka waktu dekat akan membuka “Tatag media Community“ sebagai wadah komunikasi dan bertukar informasi dalam rangka mengimbangi perkembangan informasi yang makin pesat.
Uli, salah satu koresponden TV ONE parepare, mengungkapkan bahwa kegiatan seperti ini sangat baik dalam rangka meningkatkan silaturahmi antara TNI dan Insan media, hal senada disampaikan juga oleh arsyad wartawan pare pos, pentingnya menanamkan silaturahmi di kalangan Korem 142 dengan rekan rekan wartawan khususnya yang ada di wilayah parepare dan sekitarnya.