Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

KUNJUNGAN TIM SETJEN WANTANAS KE KODAM II/SWJ

Dibaca: 379 Oleh 12 Feb 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Pangdam II/Swj Mayor Jenderal TNI Bambang Budi Waluyo diwakili Kasdam II/Swj Brigjen TNI Toto S. Moerasad S.IP., M.M, menerima audiensi dari Tim Setjen Wantanas yang dipimpin Mayjen TNI Drs Tahan S.L. Toruan, M.M. Dipl. S.S (Deputi Sistim Nasional), beserta rombongan antara lain Brigjen TNI Muhammad Nur, Kolonel Czi Wayan Nuriada, S.H dan Drs. Utomo Zuhdi,  Selasa 11 Februari   2014, bertempat di ruang tamu Pangdam II/Swj Palembang.

Ketua Tim Setjen Wantanas Mayjen TNI Drs Tahan S.L.Toruan MM. Dipl.S.S. ini  menyampaikan bahwa audiensi dilaksanakan dalam rangka mempererat jalinan silahturahmi antara Wantanas dengan Kodam II/Swj dan selain itu juga dalam rangka pengkajian daerah di Provinsi Sumatera Selatan. Untuk itu diharapkan  agar Kodam II/Swj dapat memberikan masukan dan apresiasi yang penuh tentang pertahanan nasional diwilayah Kodam II/Swj juga selaku bagian dari wilayah integral pertahanan nasional.

Kasdam mewakili Pangdam II/Swj menyambut baik pertemuan ini dan juga berharap agar dalam pertahanan nasional diwilayah Kodam II/Swj semakin baik dan kondusif, terutama wilayah Sumsel tentunya, Selain itu, Kasdam berharap dalam berbagai kegiatannya terutama dalam menghadapi event-event penting ke depan dapat berjalan dengan tertib dan lancar. Kasdam juga mengisyaratkan bahwa dalam membangun bangsa ini harus dimulai dari generasi muda yang akan menentukan keberhasilan yang akan datang, maka dengan semangat membangun kembali kepada kepribadian bangsa, maka akan berdampak kepada pertahanan negara secara nasional.  Melalui pertemuan ini diharapkan akan terjalin komunikasi yang baik dalam menjaga pertahanan nasional.

Baca juga:  Pangdam Sriwijaya Tekankan Sosialisai Kegiatan Survey Dan Ekplorasi SKK Migas

Dalam kesempatan tersebut Kasdam menyampaikan juga tentang situasi dan kondisi di wilayah Kodam II/Swj yang meliputi wilayah Sumbagsel. Potensi konflik di wilayah yang sering terjadi adalah permasalahan perebutan lahan dan illegal tapping. Khusus tentang pengamanan jalur pipa Pertamina Tempino-Plaju Kasdam menyampaikan pasca adanya MoU antara TNI AD – Pertamina saat ini kerugian Pertamina sudah semakin menurun.

Dalam pertemuan tersebut Kasdam II/Swj di dampingi oleh Asrendam II/Swj, Asops Kasdam II/Swj, Aster Kasdam II/Swj, Aslog Kasdam II/Swj, Waasintel Kasdam II/Swj, Waaspers Kasdam II/Swj dan Wakapendam II/Swj.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel