Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Kunjungi Satgas Pamtas Yonif R 142/KJ, Pesan Pangdam II/Swj Bantu Kesulitan Masyarakat

Dibaca: 94 Oleh 22 Sep 2022Tidak ada komentar
Auto Draft
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Jakarta. tniad.mil.id – Pangdam II/Swj Mayjen TNI Hilman Hadi, S.I.P,. M.B.A., M.Han., berpesan supaya Satgas Pamtas RI PNG Yonif Raider 142/KJ senantisa harus selalu membantu mengatasi kesulitan masyarakat di sekitar.

Pesan dari Pangdam II/Swj tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 142/KJ dalam keterangan tertulisnya saat orang nomor satu di Kodam Sriwijaya itu meninjau sekaligus memberikan pengarahan kepada prajurit Satgas Pamtas di Pos Bolakme, Distrik Bolakme, Jayawijaya, Papua Pegunungan tengah Rabu (21/9/2022).

Dijelaskan Dansatgas, kunjungan Pangdam II/Swj beserta rombongan ke daerah penugasan Papua dalam rangka Pengendalian dan Pengawasan Operasi.

“Pesan Pangdam kepada Satgas, supaya apa yang menjadi kesusahan dan kesulitan masyarakat, tugas kita TNI untuk membantunya,” kata Dansatgas.

Selain itu, papar Dansatgas, Pangdam II/Swj mengingatkan para anggota yang saat ini tengah bertugas di daerah perbatasan supaya menghindari segala bentuk pelanggaran serta selalu waspada.

“Tetap selalu menjalankan tugas pokok dengan baik, hindari pelanggaran dan tetap waspada,” tuturnya.

Dalam pengarahannya, tambah Dansatgas, Pangdam juga menghimbau Satgas agar meningkatkan kebersamaan dengan masyarakat.

Baca juga:  TNI MoU dengan Pemkab Belitung Timur untuk Tanggulangi Kenakalan Remaja

Dansatgas mengaku senang, karena Pangdam II/Sriwijaya menyampaikan bahwa Satgas Pamtas Yonif Raider 142/KJ sudah melakukan hal terbaik selama bertugas, sehingga harus selalu dijaga hingga purna tugas nanti.

Turut mendampingi Pangdam II/Swj diantaranya Danrem 042/Garuda Putih (Jambi) Brigjen TNI Supriono, S.IP, M.M., Asops Kasdam II/Swj Kolonel Inf Mochamad Machbub Junaedi, S.Sos., Dandim 1702/Jayawijaya Letkol Cpn Athenius Murib, S.H., M.H., Kapolres Jayawijaya AKBP Hesman S. Napitupulu, S.H., S.IK., M.H., Danyonif 756/Wms Letkol Inf Tommy Yudistyo, Danden Auri Wamena Letkol Pnb Yulianto, Dansatgas Amanusa 1, AKBP Alex Frestian Lumban Tobing. S.I.K., serta Dansubdenpom Wamena Lettu Cpm Haries Purba. (Dispenad).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel