
Melalui seni budaya gaet peserta Keluarga Berencana Baru. Itulah berbagai inovasi dan kreatifitas dari mensukseskan program keluarga berencana di pendopo Camat Belinyu, Senin (26/10).
Kegiatan ini dalam rangka melaksanakan Acara Giat KIE KREATIF MELALUI SENI BUDAYA PADA BHAKSOS TNI, IBI DAN KB KESEHATAN kerjasama antaran keluarga berencana pemberdayaan perempuan (KBPP) kabupaten Bangka. TNI. ikatan bidan indonesia (IBI) dan KB kesehatan dalam mensukseskan program keluarga berrncana 2 anak cukup di lingkungan Kabupaten Bangka.
Acara di mulai pkl 08.00 wib yang di hadiri oleh Bupati Bangka Tarmizi. M Saat. Anggota DPR RI komisi 9 Azhar Ramli M.Si . Kepala BKKBN perwakilan provinsi Kepulauan Babel. Pabung Bangka induk Mayor inf Ruhin. Kapolsek .Kompol Joko Triyono serta para SKPD kabupaten Bangka serta para camat dan masyarakat serta aseptor 300 orang.
selain acara pentas seni dari sanggar kemuning dalam binaan Koramil 05 Belinyu dipimpin Kapten Inf Sutarman juga dilaksanakan melayani Akseptor diantaranya IUD 47 . Implant 147. Suntik 35. Pil 25. Calon MOP 3 orang dengan sukarela mengikuti kegiatan ini.
sebelum diakhiri acara Bhaksos ini dilaksankan talk show dengan menghadirkan 3 nara diantaranya Bapak Bupati. Azhar Ramli dan Mustofa kepala BKKBN Perwakilan Prov Kep Babel.