
Jakarta, tniad.mil.id – Dalam rangka menyambut Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Satgas Yonif 143/TWEJ Pos Batom bersama Koramil 1715-05 Batom serta warga masyarakat bergotong royong melakukan pembersihan dan mendekorasi Gereja GIDI 1 Kampung Batom, Pegunungan Bintang, Papua, Kamis (22/12/2022).
Dalam keterangan tertulis Satgas, Danpos Batom Satgas Yonif 143/TWEJ Letda Inf M. Zulfikar menyampaikan bahwa selain melakukan pembersihan dan menghias Gereja, Satgas juga menggelar pelayanan kesehatan gratis kepada warga sekitar.
“Selain menyambut perayaan Natal, kegiatan ini juga bertujuan untuk lebih mempererat hubungan persaudaraan antara masyarakat Batom dengan anggota Satgas sehingga kemanunggalan TNI dan Rakyat dapat benar – benar kita wujudkan,” kata Danpos Batom.
Kegiatan ini pun mendapatkan sambutan baik dari warga masyarakat setempat. Kerena mereka merasa terbantu dengan kehadiran Satgas Yonif 143/TWEJ yang selalu membantu kesulitan masyarakat di Perbatasan Papua.
Seperti dikatakan Jimmy (40) salah satu warga Kampung Batom yang mengucapkan terima kasih kepada Satgas Yonif 143/TWEJ dan jajaran yang telah senantiasa membantu masyarakat Batom.
“Sa merasa senang dengan ada bapa mantri dari Pos, saya diperiksa dan di kasih obat untuk sakit saya, sekali lagi terimakasih kepada bapak mantri Pos Batom Tuhan memberkati,” ungkapnya. (Dispenad).
- Momen Kebersamaan Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Warga Sambut Natal
- Momen Kebersamaan Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Warga Sambut Natal
- Momen Kebersamaan Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Warga Sambut Natal
- Momen Kebersamaan Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Warga Sambut Natal
- Momen Kebersamaan Satgas Yonif 143/TWEJ Bersama Warga Sambut Natal