
JAKARTA, tniad.mil.id – Pangdam XVII/Cenderawasih Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Daerah XVII/Cenderawasih;Ny. Eka Muh. Saleh Mustafa, meresmikan Cafetaria Kodam XVII/Cenderawasih yang ditandai dengan pengguntingan pita di Makodam XVII/Cenderawasih, Jayapura, Papua, Rabu (17/5/2023).
Demikian disampaikan Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, S.I.P., M.H. dalam keterangan tertulisnya.
Dalam sambutannya, Pangdam mengatakan bahwa setiap Pangdam yang menjabat pasti memberikan suatu kenang-kenangan. Pendirian Cafetaria 91 ini dilatarbelakangi ikatan batin antara pejabat dengan Kodam XVII/Cenderawasih dan mitra-mitranya dari BUMN, serta pihak lain. Dimana ikatan ini sangat positif dalam rangka melakukan upaya-upaya perbaikan di berbagai bidang.
“Kalau fitness itu perbaikan dalam meningkatkan kualitas fisik dan kesehatan. Kalau Cafetaria ini untuk perbaikan gizinya. Tapi terlepas dari upaya yang ingin dicapai, bentuk-bentuk seperti ini adalah untuk mencari nilai tambah dari setiap momen di suatu satuan,” ujarnya.
Pangdam menambahkan, nilai tambah Cafetaria 91 ini diantaranya bisa dimanfaatkan oleh tamu, keluarga, saudara maupun teman kita yang datang ke Kodam XVII/Cenderawasih. Selain ada nilai ekonomi, ada pula nilai keindahan, kerapian, dan kebersihan.
“Mudah-mudahan dari makanan yang mengandung banyak nilai tambah itu bisa menjadi berkah bagi kita. Supaya ada perubahan-perubahan dari mental kita, sikap kita, dan pola pikiran kita, agar semakin sehat dan semangat dalam bertugas,” tandas Pangdam.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kasdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI R. Sidharta Wisnu Graha, S.E., Irdam XVII/Cenderawasih Brigjen TNI Mukhlis, S.A.P., M.M., Para Asisten Kasdam XVII/Cenderawasih, Kabalakdam XVII/Cenderawasih, para Prajurit TNI, Ibu-ibu pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Daerah XVII/Cenderawasih, dan PNS Kodam XVII/Cenderawasih. (Dispenad)
- Pangdam dan Ketua Persit KCK Daerah XVII/Cenderawasih Resmikan Cafetaria 91
- Pangdam dan Ketua Persit KCK Daerah XVII/Cenderawasih Resmikan Cafetaria 91
- Pangdam dan Ketua Persit KCK Daerah XVII/Cenderawasih Resmikan Cafetaria 91
- Pangdam dan Ketua Persit KCK Daerah XVII/Cenderawasih Resmikan Cafetaria 91