
JAKARTA, tniad.mil.id – Lettu Inf Edy Ardianto selaku Pasi Intel Kodim 1205/Sintang menghadiri kegiatan Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Kapuas 2023 yang berlangsung di Halaman Mapolres Sintang, Senin (10/7/2023).
Apel yang dipimpin oleh Wakapolres Sintang, Kompol Firah Maydar Hasan tersebut dimaksudkan untuk menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) serta sebagai upaya menekan dan menurunkan angka kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas di wilayah Sintang, yang harapannya dapat meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
“Kita perlu menyadari bahwa lalu lintas adalah urat nadi kehidupan, segala jenis mobilisasi yang ada di Jalan Raya telah mengoleksikan setiap individu manusia dan berkorelasi terhadap berjalannya roda kehidupan baik dalam sektor pemerintahan perekonomian pendidikan kesehatan pertanian dan lain sebagainya oleh karenanya kegiatan pengamanan dalam mewujudkan root safety Zero accident atau lalu lintas yang aman selamat tertib dan lancar harus dikedepankan sebagai wujud pelayanan prima kepolisian terhadap masyarakat,” ucap Firah dalam sambutannya.
Pasi Intel Kodim Sintang dalam keterangannya menuturkan, operasi patuh yang digelar Polres Sintang ini merupakan hal yang patut didukung. Saat ini di Sintang sendiri angka pengguna kendaraan bermotor sudah sangat meningkat, tentunya pengguna jalan juga semakin padat, maka upaya penurunan angka pelanggaran pengguna jalan sudah semestinya dilakukan untuk menekan angka kecelakaan dan meningkatkan disiplin bagi masyarakat dalam berlalu lintas.
“Kita Kodim Sintang tentunya akan mendukung, dan harapannya dari Operasi Patuh yang digelar Polres Sintang ini dapat mewujudkan Kamseltibcarlantas yang akhirnya mampu membangun budaya tertib berlalu lintas bagi masyarakat Sintang,” ujar Edy (Dispenad).
- Pasi Intel Kodim Sintang Hadiri Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Kapuas 2023 Polres Sintang
- Pasi Intel Kodim Sintang Hadiri Apel Gelar Pasukan Ops Patuh Kapuas 2023 Polres Sintang