Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Peduli Kesehatan Anak, Aparat TNI Bersama Nakes Berikan Vitamin Untuk Balita

Dibaca: 11 Oleh 21 Okt 2021Tidak ada komentar
Peduli Kesehatan Anak, Aparat TNI Bersama Nakes Berikan Vitamin Untuk Balita
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id- Program kesehatan bagi anak-anak tidak hanya menjadi tanggung jawab para orang tua, namun sebagai sebagai Bintara Pembina Desa (Babinsa) ikut peduli dan terpanggil untuk meningkatkan kesehatan anak-anak di tempat penugasan.

Hal ini dilakukan oleh Babinsa Koramil 1710-05/Jila Serda Suriansyah yaitu melaksanakan pendampingan petugas kesehatan dari Puskesmas dalam pemberian vitamin dan obat cacing kepada anak-anak dan balita, bertempat di Kampung Pasir Putih Distrik Jila Kabupaten Mimika, Kamis (21/10/2021).

Peduli Kesehatan Anak, Aparat TNI Bersama Nakes Berikan Vitamin Untuk Balita

Serda Suriansyah mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan upaya dalam meningkatkan kesehatan anak dan balita sekaligus sebagai cerminan para orang tua untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya kesehatan bagi anak agar mereka dapat tumbuh sehat.

“Harapannya melalui kegiatan ini, ke depan anak- anak kita sebagai penerus bangsa ini akan menjadi generasi yang sehat dan cerdas, yang dapat diandalkan di masa mendatang,” ungkap Serda Suriansyah. (Dispenad)

Baca juga:  Tingkatkan Kinerja, Kodam XVII/Cenderawasih Gelar Rapim

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel