
Ngabang, Bupati Landak Adrianus AS memberikan kata sambutan pada acara penutupan dan penyerahan piala pemenang lomba dalam rangka HUT Ke-15 Kabupaten Landak pada hari Jum’at tanggal 18 Oktober 2014 di halaman Kantor Bupati Landak.
Diantara para pemenang lomba yang mendapatkan juara antara lain, Danyonarmed 16/105 Tarik menerima medali juara 1 dalam lomba Tennis Lapangan, Sertu Sarman juara ke-4 lomba lari 10 K, Anggota Yonarmed 16/105 Tarik menyabet 5 medali dalam lomba lari 10 K (Urutan 4,5,7,9,10) dan Ketua Persit KCK Ranting I Cab. LV Yonarmed 16/105 Tarik PD XII/Tpr menerima piala juara I dalam lomba senam poco-poco.
Selanjutnya dalam acara tersebut Danyonarmed 16/105 Tarik Letkol Arm Heri Supriyono S.Pd berkesempatan menyerahkan piala juara ke-3 kepada pemenang lomba Bulutangkis dan Bupati Landak menyerahkan piala juara II kategori Stand pameran terbaik kepada Pasiops Yonarmed 16/105 Tarik dalam rangka HUT Ke-15 Kabupaten Landak.