Lamongan ( 27/01 ). Baik Militer Maupun PNS Dim 0812 Lamongan mengikuti sosialisasi pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba ( P4GN ) Penyuluhan Bahaya Narkoba kepada seluruh anggota Kodim 0812 Lamongan bekerjasama Denkesyah Lamongan bertempat di Aula Makodim 0812 Lamongan Kadet Soewoko Jalan Panglima Sudirman no 113 yang diikuti sekitar 253 Orang dan sebagai narasumber Dr. Emaika (Dari Denkesyah Lamongan) pada Rabu 27 Januari 2016.
Berangkat dari kekawatiran terhadap maraknya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba dewasa ini yang sasaran targetnya adalah semua kalangan baik itu di lingkungan aparat, pegawaimaupun masyarakat umum terutama pelajar, maka dari itu Kodim 0812 Lamongan menggagas diselenggarakannya penyuluhan bahaya narkoba guna membentengi para anggota dari bahaya penyalahgunaan dan peredaran gelap.
Penyuluhan ini dipandang perlu untuk memberikan daya tangkal dan upaya pencegahan dini terhadap anggota atas maraknya penyalahgunaan narkoba khususnya dikalangan Prajurit dan PNS yang hingga saat masih ada yang terjerumus di dalamnya.
Harapannya seluruh anggota mengetahui dan memahami bahaya dari penyalahgunaan narkoba, sehingga terbentuk imunitas individu masing-masing untuk mampu menolak semua penyimpangan perilaku, terutama penyalahgunaan narkoba yang dapat mengancam kelangsungan generasi masa kini dan masadepannya. Untuk itu dalam pencegahan memfokuskan pada upaya menjadikan masyarakat, khususnya anggota memiliki pola pikir, sikap terampil untuk menolak penyalahgunaan narkoba serta upaya menciptakan lingkungan kerja bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
Setelah dilaksanakan penyuluhan tentang efek dan bahaya narkoba tersebut, juga ikut mengingatkan kepada seluruh peserta yang hadir bahwa narkoba cenderung sejalan dengan arah tindak kriminal dan ini merupakan kejahatan nomor satu, dampak dari narkoba bisa terkena Penyakit yang berbahaya serta kronis. kegiatan penyuluhan seperti ini sangat bermanfaat, dimana informasi-informasi tentang menjadi masukan bagi kita dan akan menjadi tolok ukur kita dalam mengantisipasi peredaran Narkoba di wilayah masing masing. ( Penrem 082/CPYJ )