
JAKARTA, tniad.mil.id – Untuk lebih mendekatkan diri dengan masyarakat di perbatasan RI-RDTL, Serka Lazalia Danpos Oelbinose Satgas Yonarmed 6/3 Kostrad untuk menyambangi rumah warga di Dusun 5 Oelfab RT 19 RW 10 Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timur Tengah Utara, NTT.
Dalam rilis tertulis Penerangan Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 6/3 Kostrad, Sabtu (19/6/2021) disebutkan Serka Lazalia bersama dengan satu anggota lainnya berkunjung ke rumah Ari Matius Obe untuk menjalin keakraban dan tali silaturahmi antara personel Pos Oelbinose dengan warga yang tinggal di daerah binaan pos tersebut.
Pada kesempatan kunjungan itu, Serka Lazalia mencoba dan merasakan proses pengolahan biji kopi dengan menumbuk secara manual, yang menjadi runtinitas Ari Matius Obe dan warga Desa Tasinifu.
“Sudah seharusnya kami (personel Pos Oelbinose) membantu dan turun tangan dalam kegiatan masyarakat yang berada di sekitaran pos, dengan harapan dapat mengetahui kekurangan dan kendala yang masyarakat rasakan untuk dijadikan bahan acuan saya dalam program pembinaan teritorial dengan masyarakat” ucap Serka Lazalia.
Sementara itu, Ari Matius Obe sangat senang atas kunjungan personel Pos Oelbinose ke rumahnya. Menurutnya, selama ini kehadiran personel Satgas TNI sangat membantu warga, dan keakraban dengan warga terjalin dengan baik. (Dispenad)