
JAKARTA, tniad.mil.id- Kesebelasan Pondok Pesantren (Ponpes) Darussafaat berhasil menjuarai Liga Santri Piala Kasad Tahun 2022 Wilayah Kabupaten OKI setelah di babak final berhasil mengalahkan kesebelasan Ponpes Nurul Hidayah dengan skor 2-0 di Stadion Segitiga Mas Kayuagung Kabupaten OKI, Sumsel. Jumat, (15/7/2022).
Selain mendapatkan Piala Kasad dan uang pembinaan, para pemain kesebelasan Ponpes yang berlokasi Kecamatan Lempuing Kabupaten OKI ini bersama pemain dari empat Ponpes yang berlaga di babak final akan diseleksi untuk mengikuti Liga Santri Piala Kasad tingkat provinsi .
Hal tersebut disampaikan Dandim 0402/OKI Letkol Inf Hendra Saputra, S.Sos., M.M., M.I.Pol dalam rilis tertulisnya di Kabupaten OKI, Sumsel. Sabtu, (16/7/2022).
Dandim menyampaikan ucapan terima kasih kepada 24 Pondok Pesantren yang telah berpartisipasi dalam Liga Santri Piala Kasad di wilayah Kabupaten OKI. Selain itu, Dandim juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada panitia penyelenggara, Pemda Kabupaten OKI serta semua pihak yang telah mendukung pergelaran Liga Santri ini, sehingga berjalan dengan tertib dan aman.
“Selamat kepada Pondok Pesantren Darusafaat yang telah menjuarai liga santri kali ini, selanjutnya kita akan siapkan kesebelasan mewakili Kabupaten OKI untuk bertanding di tingkat Provinsi. Setelah di tingkat Provinsi, harapannya bisa berlaga pada Tingkat Nasional di Jakarta,” tutur Dandim.
Sementara itu, Wakil Bupati OKI, H.M. Dja’far Shodiq dalam sambutannya mengapresiasi pelaksanaan Liga Santri yang memperebutkan Piala Kasad ini. Menurutnya, liga ini juga merupakan ajang bersilaturahmi dalam rangka meningkatkan ukhuwah, sembari mendidik para santri agar memiliki sportivitas khususnya di bidang sepakbola.
“Mudah-mudahan setelah berlangsungnya pelaksanaan Liga Santri di wilayah Kabupaten OKI ini, dapat memberikan kontribusi dan mengharumkan sepak bola di kancah nasional nanti,” ujarnya.
Menutup rangkaian Liga Santri Piala Kasad 2022 Wilayah Kabupaten OKI ini, dilaksanakan Laga Eksebisi antara Tim media, Tim Forkopimda dan Tim Legend Kabupaten OKI. (Dispenad)