TNI AD – Palembang. Prestasi yang membanggakan diukir oleh prajurit jajaran Korem 044/Gapo yang bertugas di Batalyon Infanteri 141/AYJP yaitu Prada Andri Saputra dalam kejuaraan Dayung. Prada Andri Saputra bersama tim dari Persatuan Olahraga Dayung Indonesia (PODSI). Prada Andri Saputra meraih Juara I The 13th China ASEAN International Longzhou Invitational Tournament Tahun 2017 yang digelar pada 27-30 Mei 2017 di Kota Nanning Cina.
“Alhamdulillah, salah satu prajurit TNI yang bertugas di Yonif 141/AYJP Muara Enim dapat menjuarai event Internasional,” terang Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 044/Gapo Mayor Inf Aris Barunawan.
Dalam event bergengsi tingkat dunia ini, Prada Andri Saputra bersama Tim PODSI lainnya berhasil menyabet tiga emas untuk perlombaan dayung nomor 200 meter, 400 meter dan 500 meter. Atas keberhasilan ini, rencananya Prada Andri Saputra akan kembali mengikuti lomba dayung di Amsterdam Belanda pada bulan Agustus 2017 nanti.
“Rencananya Prada Andri Saputra beserta tim pulang ke Indonesia besok (hari ini, Red), setelah itu, dia akan bersiap untuk mengikuti event skala internasional lainnya di Amsterdam,” ujar Kapenrem.
Seperti diketahui, keikutsertaan Prada Andri Saputra sendiri berdasarkan permintaan dari Pengurus Provinsi (Pengprov) PODSI Sumsel untuk mengikuti kejuaraan Perahu Naga ( Dragonboat) di Kota Nanning Cina, yang sebelumnya telah mengikuti pemusatan latihan di Pengprov PODSI Sumsel.
Di bidang olahraga, Prada Andri Saputra lulusan Secata TA 2015 ini memiliki beberapa prestasi. Diantaranya Juara III Kejurnas Tahun 2009 di Jakarta, Juara II PONAS Tahun 2011 di Jogyakarta, Juara I POPDA Tahun 2011 di Palembang dan Juara di PON Tahun 2016 di Bandung.