Skip to main content
Berita Satuan

Pusterad Gelar Silaturahmi Dengan Awak Media

Dibaca: 125 Oleh 26 Mar 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Jakarta. Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat (Dan Pusterad) Mayjen TNI Hartomo membuka kegiatan komunikasi/silaturahi dengan insan media massa, di Markas Pusterad Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (26/3/2018).

Tema yang diusung dalam kegiatan silaturahmi dengan mediamMassa ini adalah “Mewujudkan Sinergitas Pusterad dan Insan Pers Dalam Membangun NKRI”.

Komandan Pusterad Mayjen TNI Hartomo menyampaikan, tugas Pusterad adalah mengawasi tugas satuan-satuan kewilayahan yang berada di daerah, terutama tugas dan kegiatan satuan kewilayahan yang langsung bersentuhan dengan masyarakat.

Hal ini untuk memperkuat pertahanan negara dan menjaga tetap utuhnya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Seluruh komponen masyarakat, saya yakin berjuang untuk keutuhan NKRI, termasuk media massa, berkontribusi sesuai dengan bidang tugas masing-masing,” tegas Mayjen TNI Hartomo.

WhatsApp_Image_2018-03-26_at_14.07.36

Komunikasi sosial atau silaturahmi dengan media massa yang digelar oleh Satuan Intelijen Teritorial Pusterad (Sat Intelter Pusterad) ini merupakan salah satu metoda pembinaan teritorial yang harus diterapkan kedalam kehidupan Prajurit TNI AD.

Dalam pelaksanaannya dapat diterapkan pada seluruh strata masyarakat salah satunya dengan insan pers (media cetak, media elektronik dan media online) guna menginformasikan segala kondisi wilayah yang ada di kota maupun pelosok daerah Indonesia.

Baca juga:  Anggota Korem 044/Gapo Cek Kesehatan

Selain itu kegiatan ini juga untuk memelihara serta meningkatkan hubungan yang erat guna terwujudnya saling pengertian serta kebersamaan antara personil Satintelter dengan media massa dan kebijakan TNI AD yang berkaitan dengan pemberdayaan wilayah pertahanan di darat.

Media Massa merupakan bagian dari elemen bangsa yang secara bersama-sama dengan TNI AD menyiapkan potensi nasional secara cepat dan tepat dalam menginformasikan berita terkini dari berbagai daerah perkotaan sampai daerah terpencil.

Oleh karena itu komunikasi insan media/media massa diharapkan mampu memberikan informasi berita terkini yang terjadi di polosok negeri, sehingga bisa memantau perkembangan situasi nasional dan bertindak serta mengantisipasi terjadinya berbagai permasalahan nasional.

Sementara itu Ketua Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Abdul Manan mengatakan, bahwa sinergitas antara TNI dengan insan media perlu dijalin saling pengertian untuk memberikan informasi yang benar kepada publik maupun kepada pemerintah.

“Dengan informasi yang benar kepada publik dan pemerintah melalui pemberitaan di media massa, diharapkan pemeritah dapat mengambil kebjikan yang tepat,”ujarnya.

Baca juga:  Selesai Jaga Perbatasan RI-Malaysia, Yonif R 200/BN Tiba di Palembang

Penyelenggaraan kegiatan komunikasi/silaturahmi dengan insan media yang dilaksanakan Pusterad dalam hal ini Satintelter Pusterad selaku unsur pelaksana di jajaran Pusterad merupakan kegiatan berkesinambungan untuk mendapatkan informasi dua arah antara media massa dengan satuan teritorial Angkatan Darat.

Hal ini dimaksudkan untuk menjalin silahturahmi antara personel Pusterad dengan insan pers di wilayah Jabodetabek dengan harapan informasi sekecil apapun dapat digali melalui insan media untuk di analisa dan diolah dalam mengambil kebijakan terbaik untuk kepentingan TNI AD, kemajuan bangsa dan negara serta masyarakat.

Tujuan diadakannya acara ini untuk menjalin hubungan baik antara insan pers dengan Pusat Teritorial Angkatan Darat sehingga dapat dijadikan sarana tukar menukar informasi perkembangan situasi secara tepat dan akurat dan dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya.

Selain itu terciptanya pemahaman dan kesamaan persepsi dan kerja sama yang erat dengan insan pers dalam upaya meningkatkan kemanunggalan TNI-Rayat melalui sarana informasi sehingga dapat terhindar dari berita hoax yang saat ini sedang marak terjadi.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel