
(Cirebon) – Danrem 063/SGJ rapat untuk karya bakti di Obyek wisata Sunan Gunung Jati Cirebon, bertempat di ruang yudha Makorem 063/SGJ jalan Brigjen Darsono Cirebon,(Selasa, 04/8)
Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Sutjipto mengundang instansi terkait untuk mengadakan rapat koordinasi dalam rangka karya bakti untuk membersihkan dan pembenahan sekitar Obyek wisata makam Sunan Gunung Jati Cirebon kususnya sekitar lapangan parkir yang akan dilaksanakan tanggal 05 Agustus 2015, dengan mengerahkan TNI, Polri, Ormas dan masyarakat sekitar.
Dalam kesempatan tersebut Danrem menyampaikan,”Sunan gunung Jati adalah penyebar agama yang terkenal di Indonesia bahkan dunia, dari segala penjuru yang datang untuk berziarah kesitu. Cagar budaya ini agar rawat dan dipelihara serta berikan kesan yang baik kepada para penziarah yang datang ketempat beliau dengan lingkungan yang bersih dan tertib. Selain itu marilah sama-sama menjaga peninggalan yang ada sehingga dapat dinikmati sampai anak cucu.
Dalam rapat dihadiri oleh Dandim 0614/Kota Cirebon, Dandim 0620/Kab Cirebon Dandenpom III/3, dari Denzibang, Denkesyah Polres Kota, Lanal Cirebon serta perwakilan dari Keraton kesepuhan, Dinas Disbudparpora, Kecamatan Gunung Jati, Desa Astana, FKPPI dan Pemuda Panca Marga,(Penrem 063).