Skip to main content
Berita Satuan

Refleksi 14 tahun Gempa Yogya, Kodim Klaten Gelar Doa Bersama

Dibaca: 88 Oleh 28 Mei 2020Tidak ada komentar
Refleksi 14 tahun Gempa Yogya, Kodim Klaten Gelar Doa Bersama
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Untuk merefleksikan peringatan 14 tahun peristiwa bencana alam gempa bumi Yogya pada tanggal 26 Mei 2006, Kodim 0723/Klaten menggelar doa bersama elemen masyarakat setempat.

Hal tersebut disampaikan Dandim 0723/Klaten Letkol Kav Minarso, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Klaten, Jawa Tengah, Rabu (27/5/2020).

Dikatakannya, doa bersama yang digelar Kodim 0723/Klaten juga diikuti para relawan dan pihak sekolah di sekitaran Monumen Lindhu Gedhe serta diadakan karya bakti pembersihan Monumen Lindhu Gedhe.

“Kami melibatkan para tokoh agama, masyarakat dan para relawan untuk bersama-sama mengadakan doa bersama untuk mengenang peristiwa gempa gumi di Yogyakarta tahun 2006 yang menelan cukup banyak korban jiwa, “ ujar Minarso.

Dandim 0723/Klaten Letkol Kav Minarso dalam memimpin acara tersebut mengajak agar masyarakat meningkatkan kepedulian dan gotong royong untuk bersatu menghadapi bencana serta menghimbau tetap waspada bagi warga yang tinggal di daerah rawan bencana

“Peringatan ini sekaligus untuk mengingatkan kita pentingnya kebersamaan ketika menghadapi bencana alam atau bencana lainnya, kebersamaan inilah yang kita butuhkan dalam membantu para korban dan keluarganya, “ imbuhnya.

Baca juga:  Gelar Pemeriksaan, Satgas Pamtas Yonif Raider 303/SSM Kostrad Amankan 2.880 Botol Miras di Perbatasan

 

Refleksi 14 tahun Gempa Yogya, Kodim Klaten Gelar Doa Bersama

Sementara itu Sukardi, tokoh masyarakat dan tokoh agama setempat yang juga pemimpin doa menyampaikan ajakan dan himbauan bagi warga yang tinggal di daerah rawan bencana untuk selalu belajar kepada alam.

“Mari kita bersama mendoakan para korban, jadikan momen ini untuk mempererat kebersamaan dan semangat gotong royong antar sesama, “ pungkasnya. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel