Skip to main content
Satgas Pamtas

Satgas Yonif 725/Wrg Gelar Patroli Patok Perbatasan RI-PNG

Dibaca: 79 Oleh 07 Okt 2022Tidak ada komentar
Satgas Yonif 725/Wrg Gelar Patroli Patok Perbatasan RI-PNG
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id- Memastikan perbatasan NKRI selalu terjaga dan aman serta mencegah pergeseran patok batas negara antara Republik Indonesia dengan Papua New Guinea, Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Wrg menggelar patroli patok perbatasan di Kampung Kombut Distrik Kombut Kabupaten Boven Digoel, Papua. Rabu, (5/10/2022).

Hal tersebut disampaikan Dansatgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Wrg Letkol Inf Syafruddin Mutasidasi dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Boven Digoel, Papua. Kamis, (6/10/2022).

Dikatakan Dansatgas, selain itu kegiatan patroli yang dilakukan personel Pos 3/B Kombut dan merupakan salah satu tugas pokok Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Wrg ini, juga bertujuan untuk mencegah terjadinya kegiatan ilegal di perbatasan.

“Patroli ini juga untuk meminimalisir, mencegah, dan mengatasi apabila terdapat pelanggaran batas wilayah serta kegiatan ilegal di wilayah perbatasan kedua negara,” ujarnya.

Sementara itu, Manu Wolfon Kepala Kampung Distrik Kombut menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan patroli Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 725/Wrg. Menurutnya patroli ini dapat mencegah adanya pelintas batas ilegal yang sering membawa barang-barang ilegal seperti miras dan ganja. (Dispenad)

Baca juga:  Meriahkan HUT ke - 59 Satgas Yonif 122/Tombak Sakti  Pos Mosso Gelar Lomba Mewarnai Untuk SD Negeri Mosso

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel