
Dalam rangka menanamkan kreativitas kepada anak sejak usia dini, Batalyon Mekanis 412 Kostrad melaksanakan kegiatan outbound kepada anak-anak Pendidikan Anak Usia Dini (Paud) Mutiara Ibu, di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Kamis, (16/2/2017).
Komandan Batalyon (Danyon) 412/Kostrad Letkol Inf Fendri Navyanto Raminta mengatakan, kegiatan ini juga sekaligus memperkenalkan TNI secara lebih dekat, sehingga anak-anak dapat melihat secara langsung kegiatan sehari-hari prajurit Batalyon Mekanis 412/Kostrad.
Danyon menyampaikan, agar anak-anak tambah semangat dalam mengikuti kegiatan diajarkan pula cara berjalan di atas jembatan tali satu dan melewati jembatan tali dua serta menaiki kendaraan tempur Tank Marder. “Ini untuk menambah keberanian dan melatih saraf motorik para siswa, membentuk pola pikir yang kreatif dalam berinteraksi. Selain itu, anak-anak diberi kesempatan berkeliling markas batalyon menggunakan kendaraan tempur,”ujarnya.
Kepala Paud Mutiara Ibu, Hesti Ambarukmi mengucapkan terima kasih kepada Komandan Batalyon Infanteri Mekanis 412 Kostrad yang telah mendukung kegiatan outbound ini. “Alangkah senangnya anak-anak naik kendaraan tempur. Semoga dengan adanya kegiatan ini dapat dijadikan media untuk membentuk karakter anak agar lebih memiliki keberanian dan kemandirian serta kreativitas,” harapnya.